Pesona Sumatera Utara seakan tak ada habisnya. Provinsi yang beribukota di Kota Medan ini selalu menawarkan tempat-tempat keren yang mengundang untuk dikunjungi. Ada salah satu lagi destinasi wisata keren lain di Sumatera Utara, yaitu Air Terjun Sibolangit.

Kalau kamu masih asing dengan air terjun Sibolangit ini, kamu harus simak ulasan Labiru berikut ini.

 

Lokasi Air Terjun Sibolangit

Air Terjun Dua Warna terletak di Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Air dari Air Terjun Dua Warna ini bersumber dari Gunung Sibayak, Sumatera Utara. Air Terjun ini termasuk berada di kawasan dataran tinggi, karena berlokasi pada ketinggian 1.270 meter dari permukaan air laut.

 

Lokasi Air Terjun Sibolangit

Credit: Kompas

Kenapa Air Terjun Sibolangit Dinamai Air Terjun Dua Warna ? 

Asal nama dari Air Terjun Dua Warna ini disebabkan dari gradasi dua warna yang berbeda. Air yang tertampung dari pancurannya di bawah berwarna putih keabu-abuan, sedangkan air terjun yang datang dari atas berwarna ibu biru muda. Kamu akan dibuat terkagum – kagum sebab di lokasi air terjun ini tidak hanya satu air terjun saja, melainkan ada tiga. Sungguh luar biasa ciptaan Yang Maha Kuasa. Air Terjun ini juga banyak menarik perhatian etnis Tionghoa karena mereka mempercayai bahwa Air Terjun Dua Warna membawa keberuntungan bagi mereka.

 

Air Terjun Dua Warna

Credit: Republika News

Perbedaan warna ini disebabkan karena kandungan dari air ini terdapat unsur belerang dan fosfor. Selain warna air, suhu air dari Air Terjun Dua Warna ini juga berbeda. Kamu akan mendapati air yang dingin pada air berwarna biru, sedangkan pada air yang berwarna putih keabu-abuan rasa hangat yang akan kamu rasakan.

 

Aktivitas Seru di Air Terjun Dua Warna Sibolangit

Banyak aktivitas seru yang bisa kamu lakukan di air terjun ini. Kamu bisa berenang, bersantai sambil menikmati hangatnya air terjun. Kamu juga bisa berfoto-foto mengabadikan keindahan air terjun Dua Warna. Kalau masih kurang, kamu bisa bermalam di sini sambil berkemah. Suasana hutan yang asri akan membawamu pada petualangan yang tak akan bisa kamu lupakan.

 

Air Terjun Dua Warna

Credit: Jatimtimes

Karena air terjun ini berada dalam kawasan hutan, adrenalinmu akan dipacu ketika melintasi lebatnya hutan. Suasana yang asri alami akan menemanimu selama perjalanan menuju air terjun. Satu hal yang harus kamu ingat adalah selalu menjaga kebersihan tempat ini yaaa.

 

Lokasi Dan Akses

Air Terjun Sibolangit secara administrasi berada di Desa Durin Sirugun, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang. Air terjun ini tepat berada di kaki Gunung Sibayak. Dari Kota Medan, kamu harus menempuh jarak sekitar 75 kilometer. Dari pusat kota kecamatan, kamu harus menempuh perjalanan selama 3 jam karena harus trekking masuk hutan. Kalau kamu belum terbiasa melakukan trekking, kamu bisa menggunakan jasa pemandu atau tour guide, untuk menghindari tersesat dan berbagai kemungkinan buruk lainnya.

 

Lokasi Air Terjun Sibolangit

Credit: Kompas

Untuk menuju kesini,sebaiknya kamu menyewa kendaraan pribadi dari Kota Medan, untuk memudahkan mobilitas kamu. Setibanya di kawasan Sibolangit, kamu harus menyiapkan tenagamu karena harus trekking masuk ke hutan. Meskipun harus trekking masuk hutan, kamu tak perlu khawatir. Karena di sepanjang perjalanan, akan banyak penunjuk arah yang akan memandu jalanmu. Jiwa petualanganmu akan diasah dengan topografi dan kontur trek yang harus kamu lewati.

 

Harga Tiket Dan Fasilitas

Untuk masuk kawasan air terjun, kamu harus mengeluarkan uang sebesar Rp 25.000. Kalau kamu ingin menggunakan jasa pemandu, biaya yang harus kamu keluarkan akan bertambah Rp 30.000. Sedangkan harga untuk wisatawan luar negeri adalah Rp 100.000. Harga pemandu dapat disesuaikan dengan jumlah orang dalam rombonganmu.

 

Karena letaknya yang jauh berada di dalam hutan, Air Terjun Sibolangit ini tidak memiliki banyak fasilitas umum. Untuk itu, sebelum kamu berkunjung kesini, kamu harus mempersiapkan perbekalan kamu sendiri. Terlebih jika kamu akan bermalam disini.

 

Air Terjun Dua Warna Sibolangit menawarkan berbagai petualangan seru untukmu. Siap ?