Angels Billabong, sebuah muara akhir dari sebuah sungai. Sebelum air sungai sampai ke lautan lepas, ia bermuara pada Angels Billabong ini, dan menampilkan cerukan-cerukan kolam alami yang sangat indah dan memukau.
Masih di Nusa Penida, tidak jauh dari Pantai Pasih Uug atau Broken Beach. Kamu akan menemukan lagi keindahan yang disuguhkan alam, sebuah laguna indah yang mempesona.
Sampai di sini, kamu akan menemukan sebuah kolam alami dengan keunikan tersendiri. Yaitu kumpulan airnya yang berwarna hijau toska alami, sangat berbeda dengan warna air lautan yang memiliki warna air biru.
Di sini kamu juga akan melihat batuan karang berwarna hijau kekuningan. Semakin menambah keindahan dan kejernihan air yang mengalir di sini. Dan lengkapnya kamu bisa menikmatinya sambil bermain air langsung.
Aktivitas Seru Yang Bisa Kamu Lakukan Di Ujung Sungai Buntu
Tidak cukup menikmati keindahan pemandangan yang disuguhkan kolam ini, aktivitas yang paling menyenangkan yang bisa kamu lakukan sudah pasti berenang. Saat kamu berenang di sini, kamu akan mendapatkan pengalaman yang berbeda. Karena lokasinya yang tenang akan membuatmu nyaman berlama-lama berenang di sini.
Ditambah dengan pemandangan dari lautan yang akan langsung memanjakan matamu saat berenang di sini, kurang lengkap apalagi?
Bahkan sambil berenang di sini, kamu bisa dengan jelas mendengar suara deburan ombak yang langsung menabrak karang. Namun, untuk dapat melakukan aktivitas tersebut kamu perlu memperhatikan waktu yang tepat untuk berkunjung ke sini.
Waktu Terbaik Untuk Mengunjungi Laguna Bidadari, Angels Billabong
Seperti kebanyakan kolam pasang surut lain, kamu perlu memastikan waktu yang tepat untuk mengunjungi Angels Billabong ini. Supaya kamu bisa mendapatkan pemandangan terbaik di sini.
Jika kamu mengunjungi Angels Billabong saat air pasang sedang tinggi, yang akan kamu temui di sini jauh berbeda dengan yang ada di foto. Karena keindahan yang ada di dasar kolam ini akan tertutup dengan air laut.
Nah, jadi sebelum kamu memutuskan untuk liburan ke sini pastikan dulu bagaimana pasang surut air di sini ya. kamu bisa mengeceknya di situs online terlebih dahulu.
Oiya, karena destinasi ini yang sudah sangat terkenal, jika kamu mengunjungi tempat ini saat musim liburan, kamu harus berbagi keindahan kolam Angels Billabong ini dengan wisatawan lain.
Tapi hal itu bisa kamu akali dengan mengunjungi tempat ini di pagi hari. Saat wisatawan lain masih sarapan atau masih di atas tempat tidurnya, kamu bisa menikmati keindahan kolam ini dengan puas di pagi hari. Tapi jangan lupakan kondisi pasang surutnya juga ya.
Cara Cepat dan Mudah Menuju Ke Surga Tersembunyi Ini
Sama seperti saat kamu akan menuju pasih uug, kamu perlu menyeberang dulu untuk sampai di Pulau Nusa Penida ini dari penyeberangan Sanur Bali. Kamu bisa menggunakan speedboat yang sudah banyak disewakan di dermaga ini. Waktu yang kamu butuhkan untuk perjalanan menyeberangi lautan ini sekitar 1 jam.
Oiya. lihat dan perhatikan jadwal perjalanan speedboat dari penyeberangan ini ya, karena jam operasionalnya hanya dari jam 07.30 sampai 16.00, jika sudah di atas jam itu sudah tidak ada lagi kapal yang bisa kamu tumpangi untuk menyeberang.
Setelah menyeberang, kamu masih perlu melakukan perjalanan darat menggunakan sepeda motor. Banyak yang bilang, karena lokasi Angels Billabong ini cukup terpencil sebaiknya kamu pergi dengan pemandu lokal agar tidak tersesat.
Meski jalanan yang akan kamu lewati ini tidak begitu bagus, tapi setelah 1 jam perjalanan darat ini, kamu akan menemukan lokasi pantai pasih uug. Lokasi Angels Billabong memang dekat dengan Pantai Pasih Uug atau broken beach, kamu hanya perlu berjalan kaki sekitar 300 meter, melintasi bukit dengan jalan setapak.
Dan ini dia, keindahan laguna yang luar biasa cantiknya. Wah kayaknya udah pada mupeng pengen ke sini ya? Jangan lupa untuk mengkonsultasikan liburan kamu di Bali bersama Tim Labiru Tour dan rasakan Liburan Seru bareng Labiru. Hubungi segera tim Tour Advisor kami dengan menghubungi WA / Telp di 0813-2689-4433.