Destinasi Wisata di Purwokerto – Kalau mendengar nama Purwokerto, apa yang ada di pikiranmu ? Orang-orang yang berbicara bahasa Jawa dengan dialek ngapak yang khas ? Atau tempe mendoannya yang sudah menasional ? Jangan bayangkan Purwokerto sebagai kota kecil yang terpencil. Faktanya, kota ini memiliki perkembangan ekonomi dan infrastruktur yang pesat. Contohnya adalah keberadaan Universitas Jenderal Soedirman, universitas negeri terbesar di Jawa Tengah bagian barat.

Wisata Purwokerto

Credit: Travel Kompas

Sebagai kota yang tumbuh pesat, Purwokerto punya destinasi wisata yang keren lho. Apa saja destinasi wisata di Purwokerto? Simak ulasan Labiru berikut ini.

Baturraden, Destinasi Wisata di Purwokerto

Tak jauh dari pusat kota Purwokerto, ada obyek wisata Baturraden yang menawarkan kesejukan pegunungan dan keindahan sejauh mata memandang. Mungkin kamu sering mendengar nama destinasi paling hits di Purwokerto ini. Baturraden terkenal dengan udaranya yang bersih dan bebas dari polusi. Cukup berkendara 15 menit dari pusat kota, kamu akan sampai di Baturraden. 

Baturaden, Wisata di Purwokerto

Credit: Dolanbanyumas

Ada banyak sekali wahana wisata di Baturraden. Disini ada kolam renang, kolam luncur, sepeda air, kolam luncur, dengan harga tiket terjangkau, Rp 14.000 saja. Kalau kamu kesini pada malam hari, kamu akan melihat keindahan pemandangan kota dengan kerlip lampu kota. 

Baturraden Adventure Forest, Destinasi Wisata di Purwokerto

Baturraden Adventure Forest adalah lokasi wisata yang dikelola oleh pihak swasta yang menyuguhkan aneka kegiatan petualangan di alam terbuka. Setibanya disini, kamu akan disambut dengan pemandangan hutan damar dan pinus serta bermacam vegetasi hutan yang membentang di kaki Gunung Slamet. 

Adventure Forest Baturaden

Credit: iNews

Kamu juga akan dimanjakan oleh program petualangan, seperti mountain adventure, water adventure, dan juga awco adventure. Kamu bisa menikmati obyek wisata ini bersama keluarga dan teman-teman terdekatmu. 

Telaga Sunyi, Destinasi Wisata di Purwokerto

Telaga Sunyi berlokasi tidak jauh dari Baturraden. Destinasi ini terkenal dengan pepohonannya yang padat dan rindang, serta menimbulkan aroma khas hutan pinus. Telaga Sunyi berada di antara hutan pinus yang rimbun, 

Telaga Sunyi Baturaden

Credit: Indozone Travel

Airya yang yang jernih dan menenangkan, menampilkan dasar telaga yang jelas terlihat mata. Keindahan telaga ini menjadikannya lokasi favorit untuk hunting foto oleh para fotografer di Jawa Tengah. 

Curug Cipendok

Curug Cipendok berjarak 25 kilometer dari kota Purwokerto. Tepatnya berlokasi di Desa Karangtengah, Cilongok, Banyumas. Air terjun ini berada di lokasi yang masih asri alami, serta sejuk karena berada di dataran tinggi. Meskipun berada di di dataran tinggi, akses menuju lokasi ini sudah cukup baik berupa jalan aspal, meskipun kadang sempit dan berkelok di beberapa ruas jalan. 

Curug Cipendok Baturaden

Credit: NativeIndonesia

Di jalan mendekati lokasi ini, kamu akan mendapati banyak warung-warung yang menjajakan makanan khas Purwokerto, seperti mendoan, dan susu. Kamu akan mendengar suara gemuruh air dan juga suara elang dan kera yang akan memanjakan telingamu. Belum lagi dengan pemandangan yang super indah, akan membuat matamu segar. 

Menikmati Kuliner Khas Purwokerto, Mendoan

Kota Purwokerto pantas dijuluki sebagai pusat kuliner Jawa Tengah bagian barat. Banyak wisatawan luar daerah yang jauh-jauh datang kesini hanya untuk menikmati mendoan asli Purwokerto.

Mendoan Purwokerto

Credit: Liputan6

Jika kamu penasaran dengan kelezatan mendoan asli dari Purwokerto ini, Kamu bisa datang ke kawasan GOR Satria. Nikmati mendoan asli dan juga merasakan lezatnya soto Sokaraja.

.

Nah itu tadi keindahan kota kecil di Jawa Tengah bagian barat ini. Destinasi Wisata di Purwokerto mana yang akan kamu kunjungi terlebih dahulu? Selamat liburan!