Paket Wisata Labuan Bajo – Labuan Bajo memiliki keindahan alam yang memukau, seperti Pulau Komodo dan Taman Nasional Komodo, serta pemandangan laut yang spektakuler dan memanjakan mata. Liburan ke Labuan Bajo tentunya tidak akan lengkap apabila belum menemukan rekomendasi hotel terbaik.

Berikut 5 rekomendasi hotel di Labuan Bajo yang bisa kamu jadikan referensi. Mulai dari hotel bintang 3 sampai hotel bintang 5. Jangan lupa cek sampai akhir ya!

Puri Sari Beach Hotel

Credit: Agoda[dot]com

Rekomendasi hotel pertama yang wajib jadi referensi kamu adalah Puri Sari Beach Hotel. Hotel ini terletak di Jalan Pantai Pede, Labuan Bajo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Hotel ini termasuk ke dalam hotel bintang 3 dan menjadi destinasi hotel pilihan wisatawan.

Terletak di tepi pantai, Puri Sari Beach Hotel menawarkan pemandangan laut yang indah serta suasana yang tenang dan nyaman. Dengan fasilitas yang lengkap dan harga yang terjangkau, hotel ini sangat cocok bagi para wisatawan yang mencari akomodasi dengan kualitas baik tanpa harus menguras kantong.

Hotel ini juga memiliki fasilitas seperti kolam renang, Jaringan wifi, Spa, Restoran, dan Tempat parkir yang tentunya dapat membuat para tamu merasa senang dan nyaman. Harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau mulai dari Rp600.000 hingga Rp1.500.000 rupiah per malam.

Zasgo Hotel

Credit: Tripadvisor

Zasgo Hotel merupakan salah satu hotel bintang 4 yang terletak strategis di Labuan Bajo, hanya sekitar 12 menit berjalan kaki dari Pantai Pede. Hotel yang beralamat lengkap di Jalan Soekarno Hatta, Labuan Bajo, Flores ini juga sekaligus hotel yang menjadi tujuan para wisatawan apabila berliburan.

Zasgo Hotel juga menyediakan fasilitas yang lengkap termasuk lapangan parkir dan kolam renang, serta dilengkapi juga dengan tempat bermain anak yang akan membuat liburan kamu bersama pasangan, sahabat, ataupun keluarga menjadi lebih menyenangkan.

Hotel ini juga menyediakan view sunset dari teras rooftop nya yang langsung mengarah ke pantai. Tidak ada salahnya menjadikan hotel bintang 4 ini sebagai destinasi penginapan. Harga yang ditawarkan pun juga masih terjangkau yakni mulai dari Rp600.000 rupiah saja per malam.

Baca Juga: Panduan Akomodasi Terbaik di Labuan Bajo

Bayview Gardens Hotel

Credit: Booking[dot]com

Bayview Gardens Hotel terletak di Jalan Ande Bole, Labuan Bajo, Kec. Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Hotel Bayview termasuk ke dalam kelas hotel bintang 4 yang juga bisa kamu jadikan referensi hotel apabila berlibur ke Labuan Bajo.

The Bayview Gardens Hotel Labuan Bajo sendiri merupakan hotel butik pribadi dan eksklusif yang memiliki lokasi strategis di lereng bukit yang indah, hanya beberapa menit saja berjalan kaki dari fasilitas dan atraksi Labuan Bajo di pulau Flores Indonesia Timur.

Bayview Gardens menyediakan banyak pilihan kamar untuk para wisatawan. Semua kamar di Bayview Gardens menarik hati karena seperti taman tropis nan rimbun dengan teras pribadi, di mana kamu dan pasangan ataupun keluarga dapat menikmati pemandangan Laut Flores jika memilih untuk menginap di hotel ini.

Sudamala Resort Komodo

Credit: Booking[dot]com

Sudamala Resort Komodo merupakan salah satu resort bintang 5 di Labuan Bajo yang terletak di Pantai Pede. Resort ini menawarkan pengalaman menginap mewah dengan pemandangan laut yang menakjubkan dan fasilitas lengkap, termasuk kolam renang, restoran, dan layanan spa.

Selain fasilitasnya yang premium, Sudamala resort ini juga dikenal memiliki pelayanan yang ramah dan suasana yang tenang, sangat cocok untuk bersantai bersama sahabat dan keluarga setelah menjelajahi keindahan Taman Nasional Komodo.

Harga penginapan Sudamala Resort ini juga cukup terjangkau untuk fasilitas yang juga mereka tawarkan. Harga penginapan berkisar antara 1 juta hingga 2 juta rupiah, tergantung kebutuhan dan fasilitas yang kamu inginkan.

Ayana Komodo Waecicu Beach

Credit: Ayana[dot]com

Ayana Komodo merupakan salah satu resort hotel bintang 5 yang berlokasi di Pantai Waecicu, Labuan Bajo. Resort ini menawarkan pemandangan laut yang memukau dan kamar mewah dengan desain elegan. Selain itu, Ayana Komodo juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti kolam renang infinity, restoran tepi pantai, serta spa eksklusif.

Di resort ini, kamu bisa merasakan sensasi berenang di kolam infinity sambil menikmati panorama laut. Tak hanya itu, suasana romantis juga bisa kamu ciptakan dengan makan malam di tepi laut atau menikmati minuman di bar rooftop. Untuk pengalaman yang lebih seru, tersedia juga tur kapal ke Pulau Komodo.

Sebagai resort mewah, Ayana Komodo Waecicu Beach menawarkan tarif kamar mulai dari sekitar Rp4.000.000 per malam untuk tipe standar. Harga ini tentu sebanding dengan fasilitas premium dan pelayanan terbaik yang diberikan. Oleh karena itu, resort ini menjadi pilihan tepat bagi kamu yang ingin menikmati liburan istimewa bersama orang-orang tersayang.

Itulah beberapa rekomendasi hotel terbaik di Labuan Bajo yang bisa kamu pilih. Jika kamu mencari pengalaman menginap dengan fasilitas kelas dunia dan layanan berstandar tinggi, Ayana Komodo bisa menjadi pilihan yang sempurna. Selamat menikmati liburanmu di surga tropis Labuan Bajo!