Kuliner khas Pulau Bintan – Pulau Bintan tak hanya memiliki destinasi wisata yang keren. Pulau yang menjadi bagian provinsi Kepulauan Riau ini juga memiliki kekayaan kuliner yang khas.

Kuliner di Pulau Bintan banyak dipengaruhi oleh budaya melayu dan tionghoa, serta wilayahnya yang dikelilingi oleh laut. Lalu apa saja sih kuliner khas Pulau Bintan ?

Berikut Labiru punya daftarnya untukmu :

 

Gonggong, Kuliner Khas Pulau Bintan

Nama makanan ini memang terdengar agak aneh, tapi rasanya nikmat. Gonggong adalah sejenis kerang yang direbus dengan garam dan bawang putih selama 15-20 menit, kemudian dinikmati saat masih hangat.

Gonggong, Kuliner Khas Pulau Bintan

Lebih nikmat dengan cocolan sambal kecap yang terasa agak pedas. Rasa kenyal daging kerang memberi sensasi yang berbeda

 

Asam Pedas Sembilang, Kuliner Khas Pulau Bintan

Makanan khas Riau dengan cita rasa asam dan pedas. Makanan ini berbahan dasar berbagai pilihan ikan, seprti ikan tongkol, kakap, tuna, kembung, gurame, dan juga cumi-cumi.

Asam Pedas Sembilang, Kuliner Khas Pulau Bintan

Sedangkan bumbu yang menjadi ciri khasnya adalah asam Jawa, tentunya dengan tambahan rempah dan cabai. Di menu asam pedas kamu akan menemukan kuah di dalamnya terdapat bumbu pedas dan asam yang  dilengkapi dengan sayur-sayuran.

 

Mie Tarempa, Kuliner Khas Pulau Bintan

Mie Tarempa merupakan salah satu makanan khas kepualuan Riau. Mie Tarempa atau dikenal juga sebagai Mie Siantan berbahan mie kuning dari campuran tepung terigu, telur, kecambah, dan potongan ikan laut yang digoreng dengan bumbu cabai serta kecap. Mie Tarempa sangat pas disantap saat sarapan pagi.

Mie Tarempa, Kuliner Khas Pulau Bintan

Rasa nya pun ada beranekamacam, yaitu mie tarempa goreng, mie tarempa kuah, dan mie tarempa lembab. Dari aromanya, cukup menggoda apalagi dengan taburan bawang goreng dan seledri.

 

Otak-Otak Sotong

Sotong memang sejenis cumi-cumi, hanya saja sotong bentunya pipih. Di Pulau Bintan, sotong diolah sebagai bahan dasar otak-otak. Jika kebanyakan otak-otak berwarna putih, berbeda dengan otak-otak ini.

Otak-Otak Sotong

Rempah dan cabai adalah bumbu utamanya, makanya otak-otak Pulau. Bintan berwarna merah.

 

Mie Laksa

Kudapan tapi agak berat. Masakan peranakan ini adalah mie yang dibuat dari tepung sagu sehingga rasanya agak kenyal. Mie sagu ini ditempatkan di atas selembar daun mangkokan, karena itu porsinya memang imut sekali – cocok untuk hidangan pembuka maupun utama untuk sarapan.

Mie Laksa

Mi sagu kemudian diguyur dengan kuah kental dengan aroma maupun rasa ikan dan terasi yang nendang banget. Kuahnya dibuat dari daging ikan tamban, semacam ikan kembung yang  diuleg halus dengan jahe, bumbu kari, cabe, ketumbar, bawang merah, trasi, dan santan. Penggunaan ikan dalam kuah laksa Riau ini membuatnya agak mirip dengan asam laksa dari Pulau Pinang, Malaysia. Agaknya, penggunaan ikan untuk kuah laksa adalah ciri khas masyarakat kepulauan.

 

Itulah tadi beberapa kuliner khas dari Pulau Bintan yang wajib kamu coba. Pernahkah kamu ke Bintan ? Atau kamu ingin ke destinasi wisata bahari lainnya ?