Kuliner Mantap dari Medan – Medan adalah salah satu kita populer yang di Indonesia. Ibu kota Sumatera Utara ini bisa dikatakan sebagai salah pintu masuk ke Indonesia. Keberadaan Bandara Internasional Kualanamu semakin menegaskan peran penting kota Medan dalam dunia kuliner Indonesia. Salah satu yang menjadi kekayaan dari kota Medan adalah wisata kulinernya.  

Kuliner di kota Medan yang sangat bervariasi tentu saja menjadikan suatu kewajiban kalau berkunjung ke Medan, harus pula mencicipi aneka kulinernya yang mantap. Lalu, apa saja sih Kuliner Mantap dari Medan ? Labiru punya ulasannya spesial hanya untukmu. 

Kedai Durian Ucok, Kuliner Mantap dari Medan

Medan dan durian adalah suatu hal yang tak bisa terpisahkan. Durian Medan selama ini dikenal sebagai durian dengan daging buahnya yang begiru legit dan lembut. Salah satu tempat paling terkenal  untuk menikmati durian Medan adalah Kedai Durian Ucok.

Kedai Durian Ucok, Kuliner Mantap dari Medan

Credit: Travel Kompas

Kedai Durian Ucok yang berlokasi di Jalan Wahid Hasyim kota Medan ini selalu ramai oleh pengunjung setiap harinya. Saking ramainya, kedai ini mampu menjual hingga 6.000 buah durian setiap harinya. 

Kedai Tip Top, Kuliner Mantap dari Medan

Tip Top adalah salah satu restoran terkenal di Medan. Tip Top bisa dikatakan sebagai destinasi kuliner legendaris di Medan. Ini disebabkan karena keberadaanya yang sudah ada sejak zaman Indonesia belum merdeka. 

Kedai Tip Top, Kuliner Mantap dari Medan

Credit: Indozone Food

Kedai Tip Top ini masih mempertahankan nuansa tempo doeleoenya hingga sekarang. Bangunannya yang berarsiktektur Belanda serta atmosfernya yang sangat terasa sangat Eropa sekali. Akan membuatmu betah nongkrong berlama-lama disini. 

Kedai Tip Top, Kuliner Mantap dari Medan

Credit: Crazfood

Menu yang ditawarkan pun bervariasi, dari manu nusantara hingga menu internasional. MEnu andalan dari KEdai Ti Top adalah menu roti dan menu ice cream. 

Rumah Makan Tabona, Kuliner Mantap dari Medan

Kalau kamu ingin menu masakan rumahan ala Medan, ada Rumah Makan Taboana. Ada beragam menu yang enak dan lezat yang disajikan disini, seperti bihun, kari, dan aneka menu masakan rumahan lainnya. Dengan kelezatan cita rasanya, Rumah Makan tabona tak pernah sepi dari pengunjung setiap harinya, terutama ketika jam makan siang tiba. 

Rumah Makan Tabona, Kuliner Mantap dari Medan

Credit: Tribun Travel

Lokasinya yang berada di kawasan perkantoran Jalan Mangkubumi Medan, membuatnya selalu diserbu para pemburu kuliner. Rumah Makan Tabona buka dari pukul 7 hingga pukul 5 sore. 

Rumah Makan Tabona, Kuliner Mantap dari Medan

Credit: Phinemo

Soto Kesawan

Kalau kamu ingin makan soto yang berbeda dan unik, kota Medan juga punya loh. Tak seperti soto yang yang biasa kita temui di daerah lain yang berbahan dasar sapi atau ayam, Soto Kesawan menggunakan udang sebagai bahan utamanya. Sangat berbeda dengan soto yang biasa kita temui kan ? 

Soto Kesawan berlokasi di Jalan Ahmad Yani

Credit: Tribun Medan

Meskipun tempat ini menjadikan soto udang sebagai menu andalan, disini jual aneka soto lain, seperti soto ayam dan soto daging sapi sebagai pilihannya. 

Soto Kesawan

Credit: Tripadvisor

Soto Kesawan berlokasi di Jalan Ahmad Yani No. 116, Medan Sumatera Utara. 

Bihun Bebek Asie

Bihun Bebek Asie adalah salah satu kuliner legendaris yang ada di kota MEdan. Kedai ini sudah dikelola dari dari generasi ke generasi keturunan dari sang pendiri. Kedai in memiliki cita rasa yang sangat khas yang kelezatannya sendiri telah melampaui zamannya. Dijamin, sekali mencoba kamu akan langsung ketagihan. 

Bihun Bebek Asie

Credit: Makanmana

Rahasia dari kelezatan bebek bihun asie ini ada pada kaldu bebek kentalnya yang super enak. 

Bihun Bebek Asie

Credit: Travelingyuk

.

Betapa kayanya negeri kita, memiliki banyak destinasi kuliner yang sangat keren. Tugas kita adalah menjaganya. Bagaimana dengan kamu, sudah siap mengeksplore destinasi indah lain di Indonesia ? Untuk liburanmu yang seru, jangan lupa hanya bersama Labiru.

Paket Wisata di Asia

Kami Memiliki Paket Wisata Menarik untuk Kunjungan di Asia