Tempat Camping Malang – Sejak dulu kota Malang, Jawa Timur dikenal sebagai kota yang berhawa sejuk. Kesejukan ini karena Malang yang secara geografis dikelilingi oleh deretan pegunungan. Kota menawarkan berbagai destinasi wisata yang lengkap. Yang sedang populer di Malang saat ini adalah camping. Banyak spot camping di Malang yang memiliki berbagai keunikannya.
Apa saja sih Lokasi Camping di Malang ? Labiru punya daftarnya untukmu.
Latar Ombo, Lokasi Camping di Malang di Panderman
Tempat pertama adalah Latar Ombo di Gunung Panderman. Di sini wisatawan dapat merasakan suasana yang benar-benar indah karena di area ini kamu bisa melihat gemerlap lampu-lampu kota dari sini.
Dengan udara yang sejuk dan obrolan kecil dengan orang terdekat bakal menambah suasana camping menjadi lebih khitmat. Cobalah sesekali ke sini.
Bumi Perkemahan Coban Rais, Lokasi Camping di Malang
Coban Rais saat ini memang lebih terkenal dengan wisatanya yang sedang hits. Tapi kalau kamu ingin mencoba camping di sini, Coban Rais juga diperkenankan.
Di sini kamu bukan hanya bisa camping tapi bisa merasakan kesegaran air terjun yang ada disini.
Pantai Goa Cina, Lokasi Camping di Malang Pinggir Pantai
Pantai GoaCina adalah destinasi wisata yang sangat terkenal di Malang. Di sini kamu bisa melihat pemandangan alam yang indah dengan tebing yang menjulang tinggi. Cobalah untuk ngecamp di sini untuk menikmati keindahannya lebih lama.
Semburat senja dan hembusan angin laut yang menemanimu selama di sini dijamin membuatmu betah.
Pantai Balekambang, Lokasi Camping di Malang Pinggir Pantai
Satu lagi pantai indah yang bisa menjadi tempat camping selama di Malang yaitu Pantai Balekambang. Di pantai ini kamu bisa menikmati pantai yang terkenal di Malang ini dengan santai.
Wisatawan dapat memesan aneka kuliner yang dijajakan penjual di sekitar kawasan pantai tanpa membuatmu repot masak saat camping.
Bumi Perkemahan Bedengan
Inilah salah satu tempat camping ceria yang cocok untuk kamu yang ingin merasakan nuansa alam yang kental. Bukan hanya pohon Pinus, di sini kamu dapat bertemu langsung dengan sungai yang masih bening airnya dan spot unik lainnya.
Untuk datang datang ke sini kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi, jaraknya 25 kilometer dari pusat kota atau sekitar 40 menit perjalanan.
Lokasi: Dusun Selokerto, Desa Selorejo, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang.
Apache Camp Coban Talun
Satu lagi wisata air terjun yang memberikan tempat kepada pengunjungnya merasakan malam di tengah alam yaitu Coban Talun.
Di sini kamu tak perlu menyiapkan tenda karena pengelola telah menyediakan tempat permanen untuk camping. Biasanya harga yang dipatok untuk dapat menginap di sini adalah Rp 500 ribu per tenda yang bisa memuat 4 orang dengan fasilitas free tiket Coban Talun, petik apel, extra bed, kamar mandi dalam, sarapan, dan dinner.
Omah Kayu Paralayang
Omah Kayu Paralayang adalah destinasi wisata yang menyajikan rumah pohon dengan pemandangan alam yang mengagumkan. Di sini kamu bukan hanya bisa berfoto dengan spot instagenik tetapi juga menginap disana
Di sini terdapat enam rumah pohon yang bisa diinapi oleh pengunjung. Harga per malam sekitar Rp 350.000 . Kamu dapat memilih jenis kamar dan lokasi sesuai dengan keinginan. Untuk yang ingin menginap menggunakan tenda juga bisa menginap di sini.
.
Itulah tadi deretan lokasi camping di Malang. Bagaimana, tertarik pergi kesana ? Labiru punya banyak paket menarik lho di Malang. Mau ?