Pantai Sanur Bali – Merupakan salah satu tempat pariwisata alam yang cukup favorit di pulau Bali. Lokasi dari pantai ini berada tepat di sebelah timur dari kota Denpasar, yang merupakan ibukota Bali. Ombak di pantai Sanur ini cukup tenang, sehingga untuk olahraga surfing kurang cocok, berbeda dengan pantai Kuta. Jadi memang pantai Sanur lebih cocok untuk Anda yang senang dengan wisata menikmati alam. Berikut ulasan selengkapnya tentang pantai yang jadi idola di pulau dewata ini.
Jika Anda berkunjung ke pantai ini, walaupun ombaknya tak cocok untuk olahraga surfing, tetapi pantai ini benar – benar cocok untuk olahraga diving dan juga snorkeling. Banyak penyelam yang memanfaatkan laut di pantai Sanur ini untuk diving, tak hanya pemula saja, melainkan yang senior pun banyak.
Disebut juga Sunrise Beach
Pantai Sanur Bali juga memiliki nama lain Sunrise Beach. Seperti sebutannya, itu karena di pantai ini Anda dapat melihat matahari terbit secara langsung. Kebalikan dari pantai Kuta, di mana pantai Kuta cocok untuk melihat matahari terbenam, itu karena memang lokasi dari pantai ini pada bagian sebelah timur dari pulau Bali. Bahkan, terdapat sebuah lokasi yang juga terkenal di daerah pantai Sanur, karena di lokasi tersebut merupakan sebuah spot yang benar-benar cocok untuk melihat matahari terbit.
Penginapan di pantai Sanur Bali
Karena cukup terkenal sebagai salah satu objek wisata di Bali, maka Anda tak perlu khawatir apabila berbicara mengenai masalah penginapan. Di sini, tersedia cukup banyak pilihan hotel berbintang. Harga per malam dari hotel berbintang tersebut juga relatif hampir sama dengan hotel di tempat lain di pulau Bali.
Ciri pantai Sanur Bali
Ciri-ciri dari pantai Sanur Bali yaitu pasirnya memiliki warna putih bersih, dan untuk air lautnya cenderung dangkal. Anda juga dapat melihat banyak perahu nelayan tradisional yang beragam warnanya, dan benar-benar menarik untuk dilihat. Lokasi pantai Sanur benar-benar cocok untuk foto-foto, karena keindahannya.
Nah bagaimana indah bukan pantainya, jadi pingin main ke sana yaa. Yuk segera rencanakan liburan ke Bali kamu dengan Tour Advisor berpengalaman, Labiru Tour. Dan nikmati liburan seru di Bali dengan mengunjungi Pantai Sanur. Hubungi segera tim Labiru Tour di 0813-2689-4433 untuk info liburan seru di Bali, selamat berlibur.