Berlibur. Siapa yang tidak suka berlibur? Kamu tentunya akan tersenyum hanya dengan membayangkan berlibur di tempat yang kamu inginkan. Liburan akan menjadi hal yang mengasyikan jika terencana dengan baik. Namun, liburan  juga bisa menjadi bencana jika kamu tidak mempersiapkannya sebaik mungkin. Salah satu hal yang penting sebelum liburan adalah persiapan untuk liburan.

Supaya liburan kamu semakin menyenagkan berikut hal-hal yang harus di perhatikan ketika persiapan untuk liburan.

Sebelum Persiapan Untuk Liburan Buat Daftar Barang Bawaan

Mungkin membuat daftar terkesan membosankan dan sedikit mainstream tapi dengan adanya daftar dapat membuatmu menikmati liburan tanpa stress. Kamu bisa membuat daftar dimana kamu bisa memisahkan mana barang-barang yang harus kamu bawa dengan mana barang-barang yang ingin kamu bawa. Tidak semua barang bisa kamu bawa.

P3K

Tas kecil dengan obat-obatan yang mungkin akan kamu butuhkan sudah cukup. Kita tidak tahu kan apa yang akan kita alami saat liburan. Mungkin saja kamu akan mengalami sakit kepala, demam, sakit perut, atau mungkin ashma kambuh. Seperti kata pepatah sedia payung sebelum terlambat, lebih baik mempersiapkan hal-hal yang bisa disiapkan daripada ribet mencari apotek saat liburan.

tips traveling - persiapan untuk liburan

 

Batasi Bawaan Cairanmu

Kita semua tahu ada pembatasan bawaan cairan di bandara dan masih ada saja orang yang harus terhenti di security check bandara karena hal sepele ini.

Name Tags

Pastikan tasmu memiliki name tags dengan nama, alamat, dan nomor ponselmu. Just in case kamu atau petugas bandara kehilangan tasmu.

Perhatikan Batas Berat Bawaan

Jika peraturan di pesawat yang kamu naiki batas bawaannya 23 kg maka yang dimaksud memang 23 kg. Tidak lebih. Pastikan sebelum berngkat ke bandara barang bawaanmu tidak melebihi batas yang sudah ditetapkan kalau kamu tidak ingin mengeluarkan uang ekstra di bandara, atau kemungkinan terburuknya kamu harus meninggalkan beberapa barang bawaanmu.

Sisakan Tempat Di Tas Untuk Barang-Barang Yang Mau Kamu Beli Saat Liburan

Entah itu hanya sebuah sovenir atau oleh-oleh untuk keluarga dirumah, kamu pasti akan membawa lebih bayak barang ketika kembali dari liburan daripada saat kamu berangkat untuk liburan. Jadi pastikan kamu memiliki ruang untuk barang- barang tersebut.

Bawa Seminimal Mungkin Alat Make Up

Lebih sedikit alat kosmetik yang kamu bawa itu berarti sedikit kemungkinan kamu akan menemukan tasmu terkena tumpahan dari cream atau parfum yang kamu bawa. Jika kamu benar-benar tidak bisa hidup tanpa “cream wajah spesial”pastikan kamu hanya membawa sebanyak yang kamu butuhkan selama liburan kamu, tidak lebih. Dengan begitu kamu bisa menghemat tempat untuk hal yang lain.

Cukup Bawa Sepatu yang Paling Nyaman

Sepatu mungkin merupakan barang yang paling membuat frustasi saat berkemas. Berapa banyak sepatu yang harus kamu bawa tergantung dengan berapa lama waktu liburanmu. Tapi tiga pasang sepatu sudah ukup untuk liburan selama 2 minggu. Dan pastikan kamu tidak jalan-jalan di pantai dengan memakai stilettos. Pakai sepatu yang paling nyaman dan  bisa dipakai di semua kondisi.

Gulung Baju Yang Akan Dibawa

Persiapan untuk liburan seperti baju ganti sangatlah penting. Namun kesalahan dalam mengemas baju bisa membuat koper atau ransel penuh. Dengan menggulung baju yang akan dimasukan ke dalam tas atau koper kamu bisa mengurangi lipatan dan kerutan pada bajumu, selain itu akan memberikanmu ruang lebih untuk hal lain.

Simpan Semua Barang Penting di Tas Tangan

Saat ini sudah jarang sekali maskapai kehilangan barang penumpang, tapi kenapa mengambil resiko? Amankan barang berhargamu dan masukkan dalam tas tangan.

Handuk?

Handuk! Barang yang lagi-lagi menguras banyak tempat di tas kamu. Kamu harus berpikir dua kali untuk memutuskan apakah kamu benar-benar membutuhkannya atau tidak. Periksalah penginapan tempatmu akan menginap selama liburan apakah menyediakan handuk atau tidak. Jika iya maka kamu tidak usah repot-repot membawa handuk.

Cek ulang semua barangmu

Periksa semua barang yang kamu butuhkan sudah ada di dalam tas atau belum. Jangan samapai ada yang terlewat dan tercecer. Pastikan semua sudah ada dan siap di tasmu maka liburanmu akan baik-baik saja.

Pastikan hal-hal diatas sudah kamu lakukan sebelum pergi berlibur agar liburanmu menyenangkan dan terbebas dari hal-hal buruk. Berwisata memang menyengankan tapi jangan anggap remeh dalam mempersiapkannya. Jika persiapan untuk liburan kamu di rasa belum maksimal, kamu bisa berkonsultasi dengan Labiru Tour, sebagai ahlinya. Selamat mencoba!

Paket Wisata di Bali

Kami Memiliki Paket Wisata Menarik untuk Kunjungan di Bali