Liburan Banyuwangi – Indonesia, negara kepulauan dengan sejuta kekayaan alam, mulai dari pegunungan, Pantai, bawah laut, air terjun, danau, hutan, pulau, dan lainnya. Berbagai macam keindahan alam itu menjadikan Indonesia tujuan wisata yang diimpikan oleh banyak wisatawan. Sebagian kecil dari keindahan alam tersebut adalah Pulau Tabuhan, pulau ini terletak di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

Pulau Tabuhan memiliki luas sekitar 5 hektar, walaupun ukurannya tergolong kecil, pulau ini memiliki pesona alam yang luar biasa besar. Mulai dari keindahan pantai beserta vegetasinya, hingga panorama bawah laut yang spektakuler. Wisatawan juga bisa melakukan berbagai macam aktivitas wisata di sini, yuk simak selengkapnya tentang pulau yang satu ini.

 

Sejarah Pulau Tabuhan

Credit: Tribunnews

Pulau Tabuhan merupakan pulau kecil tak berpenghuni. Secara harfiah, nama pulau ini berasal dari Bahasa Suku Using yaitu “Tabuhan” yang berarti musik. Penggunaan kata tersebut digunakan karena pulau ini dulunya dipercayai mengeluarkan bunyi-bunyian akibat tiupan angin yang cukup kencang dan berisik.

Pada zaman dulu, pulau ini digunakan oleh para tentara Jepang untuk mengintai musuh, maka dari itu terdapat sebuah mercusuar di Pulau Tabuhan. Mercusuar ini masih berdiri kokoh hingga sekarang dan dijadikan sebagai situs bersejarah, maka dari itu pemerintah setempat tetap menjaga keaslian dari bangunan tersebut.

Pulau Tabuhan pertama kali diperkenalkan ke khalayak umum pada tahun 2014 dalam sebuah acara selancar laying. Kecepatan angin yang cukup konstan antara 20-25 knot membuat tempat ini menjadi lokasi yang pas bagi para peselancar layang. Bahkan pada tahun 2017 juga pernah dilaksanakan sebuah acara selancar layang internasional yang dihadiri kiter dan windsurfer professional dari 13 negara.

 

Aksesibilitas

Credit: Bangsringboat

Untuk dapat menuju ke Pulau Tabuhan, wisatawan dapat menggunakan beberapa alternatif transportasi menuju Pantai Bangsring dari Kota Banyuwangi. Kemudian dari Pantai Bangsring wisatawan dapat menggunakan perahu nelayan untuk menyebrang ke Pulau Tabuhan.

Waktu tempuh menggunakan kapal menuju Pulau Tabuhan ±15 menit. Tidak ada biaya tiket masuk Pulau Tabuhan, wisatawan hanya perlu ongkos kapal untuk pergi-pulang Pulau Tabuhan.

 

Fasilitas

Untuk prasarana atau fasilitas wisata di Pulau Tabuhan, masih sangat kurang. Hanya terdapat beberapa warung makan kecil di sini, belum ada toilet, tempat bersantai, alat snorkeling, penginapan dan fasilitas penunjang lainnya.

Untuk itu wisatawan harus kembali mempertimbangkan keputusan jika memang ingin berkunjung ke pulau ini. Sebagai informasi tambahan, alat-alat untuk snorkling bisa disewa di Pantai Bangsring sebelum menyebrang ke Pulau Tabuhan.

Baca juga : Intip Keindahan The Paradise if Java, Pulau Karimunjawa

 

Waktu Terbaik Untuk Berkunjung

Wisatawan dapat datang ke pulau ini pada musim kemarau (Mei – September), untuk menghindari hujan dan angin musim barat yang akan mengganggu waktu liburanmu. Karena jika angin musim barat berhembus, maka akan membawa banyak sampah ke bibir pantai dari Pulau Tabuhan. Untuk jam operasional dari Pulau Tabuhan sendiri yaitu dari pukul 08.00-15.30.

 

Atraksi Wisata Pulau Tabuhan

Menikmati Keindahan Alam

Credit: Lightous

Wisatawan dapat menikmati keindahan air laut yang jernih, dengan gradasi warna biru kehijauan yang memikat. Pasir putih yang halus dan bersih juga menambah daya tarik dari Pulau ini. Setiap sudut pulau ini sangat indah, sehingga wisatawan dapat bersua foto dari berbagai tempat.

Sebagai rekomendasi, wisatawan dapat berfoto di ayunan kayu dan reruntuhan bangunan (menyerupai gundukan kayu yang terbenam di pasir pantai). Mercusuar yang merupakan satu-satunya bangunan di pulau ini juga layak dijadikan tempat berfoto, sebagai icon dan kenang-kenangan dari Pulau Tabuhan.

Camping

Credit: Bangsringboat

Camping di Pulau Tabuhan merupakan pilihan yang tepat, wisatawan dapat membawa perlengkapan camping sendiri, atau menyewa pada pelaku wisata di sini. Jika wisatawan hendak melakukan camping, maka sewa kapal untuk 2 hari atau lebih.

Wisatawan dapat menikmati suasana alam yang kental di Pulau Tabuhan dan tentunya menyaksikan panorama sunset dan sunrise yang tak terlupakan. Namun, sebelum melakukan camping, wisatawan harus mendapatkan izin terlebih dahulu dari penanggung jawab disana.

Snorkeling dan Diving

Credit: Ihsantravel

Pulau Tabuhan bukan hanya memiliki keindahan di atas permukaan, melainkan juga pesona bawah laut yang menakjubkan. Bagi wisatawan yang suka menjelajahi keanekaragaman bawah laut, kamu bisa menyewa perlengkapan untuk snorkeling dan diving di pantai Bangsring sebelum menyebrang ke Pulau Tabuhan.

Kamu akan menemukan taman bawah laut yang memukau, dengan terumbu karang dan berbagai jenis ikan yang menggemaskan. Terumbu karang yang menjadi rumah bagi berbagai spesies ikan, moluska, dan organisme laut lainnya di pulau ini terkenal masih hidup dan sehat. Warna warni dari terumbu karang ini akan menanamkan kesan mendalam bagi wisatawan yang melihatnya.

Kitesurfing

Credit: Banyuwangibagus

Kitesurfing adalah salah satu cabang olahraga air yang menggunakan kite (layang-layang) sambil berselancar. Fungsi dari layang-layang ini adalah untuk menggerakkan pengendara di atas permukaan air. Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, angin di sekitar Pulau Tabuhan ini tergolong konstan dan cocok untuk melakukan kitesurfing.

Bahkan pada tahun 2014 dan 2017 pernah diadakan acara kite surfing internasional di pulau ini, yang mendatangkan tamu-tamu dari berbagai negara. Namun, sayangnya jasa penyewaan kitesurfing sudah tidak ada lagi di pulau ini, kemungkinan karena kurangnya peminat.

Pulau Tabuhan Banyuwangi adalah salah satu permata tersembunyi Jawa Timur yang menawarkan keindahan alam yang memikat dan pesona bawah laut yang mengagumkan. Dengan menjaga kelestarian alam dan mendukung upaya pelestarian lingkungan di pulau ini, kita dapat memastikan bahwa keindahan alam dan keanekaragaman bawah laut Pulau Tabuhan akan terus dinikmati oleh generasi-generasi mendatang.

 

Paket Wisata di Banyuwangi

Kami Memiliki Paket Wisata Menarik untuk Kunjungan di Banyuwangi