Sawah Sukorame – Jogja memang nggak ada matinya. Kota Pelajar selalu menawarkan banyak hal baru kepada siapapun yang mengunjungi kotanya. Ada banyak destinasi wisata baru yang bermunculan di kota istimewa. Salah satu yang baru muncul dan menjadi hits di kalangan traveler adalah sebuah sawah instagramable di Jogja. Ya, kamu sedang tak salah baca. Sawah ini adalah Sawah Sukorame, yang terletak di Dusun Sukorame, Desa Mangunan, Kecamatan Dlingo, Bantul

sawah sukorame

Credit: Overloops

Di sini kamu akan menyaksikan hamparan sawah yang menghijau yang bisa kamu nikmati sambil berjalan diatas jembatan bambu layaknya di hutan mangrove. Benar-benar sebuah ide kreatif dari warga sekitar, dan sangat ampuh untuk menarik minat wisatawan, terutama para wisatawan kekinian. Sebuah inovasi karena banyak lahan persawahan di beberapa kota besar mulai berkurang karena adanya pembangunan yang sangat masif. Lahan persawahan ini akan semakin menarik ketika bulir-bulir padi yang sudah menguning sudah siap dipanen. Dengan cara ini, kamu tak perlu takut akan kotor saat main di sawah.

Akses Menuju Sawah Sukorame

Untuk menuju Sawah Sukorame, aksesnya tidak terlalu sulit. Lokasinya berada di sebelah selatan Yogyakarta. Salah satu cara termudah adalah melalui Jalan Imogiri Timur. Dengan menyusuri makam raja-raja, kamu akan sampai di Sawah Sukorame. 

sawah sukorame

Credit: Kata Lintang

Tempat wisata ini tergolong masih baru, sehingga belum dipungut biaya masuk, alias gratis, karena jembatan yang melintasi Sawah ini baru selesai dibangun. 

Lokasi Sawah Sukorame ini berdekatan dengan beberapa destinasi wisata lain di Mangunan, Bantul. Seperti Kebun Buah Mangunan, dan Hutan Pinus Mangunan. Sejak dibuka awal tahun 2018, foto-foto sawah Sukorame langsung melejit di sosial media, terutama instagram. Tak sedikit turis yang membawa langsung properti untuk berfoto disini, seperti balon, dan aksesoris lainnya. 

Sawah Sukorame Berawal Dari KKN

Ide awal untuk membuat jembatan bambu di Sawah Sukorame ini di inisiasi oleh mahasiswa yang sedang melakukan kegiatan KKN di Sukorame. KKN ini Kuliah Kerja Nyata yaaa, bukan Korupsi, Kolusi, Nepotisme lhooo. Sayangnya pengerjaan awal jembatan ini mangkrak karena terkendala pendanaan. Hingga akhirnya beberapa petani dan warga setempat berinisiatif meneruskan program ini dan akhirnya jembatan bambu pun selesai di bangun. Dan seperti roket yang meluncur ke langit, destinasi ini langsung ramai diserbu oleh para pengunjung dari berbagai daerah. 

Sawah Sukorame

Credit: Unimal News

Salah satu tips untuk mendapatkan foto bagus disini adalah dengan menggunakan drone. Terlebih kalau kamu datang di pagi hari, kamu akan bebas mengambil foto tanpa takut terganggu pengunjung lainnya. 

Memperkaya Destinasi Wisata di Mangunan, Bantul

Kawasan Mangunan, yang menjadi bagian dari kabupaten Bantul sudah lama dikenal sebagai daerah yang memiliki banyak destinasi yang fotogenik. Kehadiran Sawah Sukorame menambah kaya destinasi instagramable di Mangunan. Beberapa diantaranya adalah Kebun Buah Mangunan, yang menjadi salah satu photostop favorit untuk melihat matahari terbit, dan juga Hutan Pinus Mangunan, yang sampai masuk situs 9Gag hingga akhirnya kini ikut mendunia. 

Kebun Buah Mangunan

Credit: Travel Kompas

Keberadaan panggung kayu ditengah hutan pinus membuat banyak orang terkagum-kagum karena menimbulkan suasana yang mistis, keren, sekaligus romantis, terutama di pagi hari. Tak heran Hutan Pinus Mangunan sering dijadikan lokasi favorit untuk melakukan foto prewedding. Ditambah lagi, keberadaan gardu pandang sehingga kamu bisa leluasa melihat lembah di sekitarnya. 

.

Bagaimana, Jogja Istimewa bukan ? Jogja menawarkan berbagai destinasi liburan yang seru, dan sangat bervariasi. Tak percaya ? Yuk ke Jogja hanya bersama Labiru.