Taman Hutan Raya Ngurah Rai – Pulau Bali selama ini selalu lekat dengan pantainya. Tak bisa dipungkiri memang, karena pantai-pantai di pulau Dewata terkenal karena keindahannya. Tapi tak selamanya Balai identik dengan pantai. Cobalah untuk berkunjung ke Taman Hutan Raya Ngurah Rai, taman hutan mangrove terbesar di Pulau Dewata.
Taman ini lebih dikenal dengan nama Mangrove Information Center. Hutan mangrove ini punya luas yang mencapai 1.373 hektar. Seperti apa sih serunya menjelajahi hutan mangrove di pulau dewata ini? Simak ulasan dari Labiru tentang Hutan Raya Ngurah Rai ini yaa
Lokasi Taman Hutan Raya Ngurah Rai
Taman Hutan Raya ini berlokasi di kawasan Suwung Kauh, Denpasar, Bali. Tepatnya berada di Jalan By Pass Ngurah Rai. Karena berada di posisi yang sangat strategis, membuat destinasi wisata ini cukup mudah untuk dijangkau wisatawan. Kalau kamu dari arah Sanur menuju ke Bandara Ngurah Rai, taman hutan ini berada di sebelah kiri jalan By Pass.
Jelajahi Hutan Mangrove di Taman Hutan Raya Ngurah Rai
Kalau kamu ingin menjelajahi luasnya hutan mangrove ini, terdapat sebuah track yang terbuat dari kayu yang bisa kamu gunakan. Dengan trek yang sangat panjang ini, kamu bisa melihat berbagai fauna khas hutan mangrove yang seakan berlomba menyapamu. Biota yang ada di Tahura Ngurah Rai antara lain burung-burung, kepiting, keong, hingga binatang rawa lainnya.
Udaranya yang sejuk, ditemani angin sepoi-sepoi menambah nikmat suasana. Sangat cocok untuk berwisata edukasi sambil bersantai. Di beberapa titik, disediakan tempat khusus untuk menikmati keindahan hutan mangrove ini. Ada tempat istirahat, dan juga tower yang bisa kamu gunakan untuk menikmati seluruh kawasan.
Kalau kamu lelah berjalan, berhentilah sejenak sambil menikmati keindahan alamnya, merasakan angin sepoi-sepoi, berfoto, dan kalau perlu, kamu juga bisa memancing di sini.
Jangan Lupa Bawa Bekal Ringan
Kalau kamu kesini, jangan lupa untuk membawa perbekalan seperti minuman ringan atau makan kecil. Karena disini susah menemukan penjual makanan dan minuman. Jangan lupa untuk membawa pulang kembali sampah dari perbekalan kamu karena ditempat ini tak banyak tersedia tempat sampah.
Hutan mangrove ini merupakan hasil kerjasama antara pemerintah dengan Japan International Cooperation Agency (JICA). Selain jadi obyek wisata alam, Tahura Ngurah Rai ini merupakan tempat pelestarian dan pembibitan mangrove di Bali.
Dengan harga tiket sebesar Rp 10.000, kamu sudah bisa menikmati keindahannya. Jadi, kalau sedang di Denpasar, jangan lupa mampir ke Hutan Raya Ngurah Rai ini yaaa….