Tempat Wisata Spot Foto Malang – Bagi kalian yang senang berwisata di tempat-tampat baru pasti tak luput untuk mengambil gambar di tempat baru yang kalian kunjungi itukan? atau kamu para fotografer yang sedang bingung mencari tempat yang memiliki spot/biground untuk berfoto yang bagus?, nah saya akan membantu kalian mendpatkan tempat wisata spot foto yang bagus di beberapa tempat wisata di malang.
Mengapa di malang? bukan tanpa alasan di malang banyak tempat untuk berwisata nah pasti kota yang memiliki banyak tempat berwisata memiliki kondisi dan tempat yang bagus untuk berfoto, jangan berpikir hanya jatim park 1 & 2 saja, banyak tempat di malang yang mempunyai spot-spot bagus untuk berfoto.
Saya akan memberi beberapa rekomendasi tempat untuk berfoto yang bagus ada beberapa kategori untuk spot foto yang kalian inginkan:
perairan terdapat pantai, danau pegunungan terdapat gunung hutan wahana terdapat permainan, kebun binatang
Oke langsung saja ini tempat wisata spot foto malang persembahan dari Labiru:
Pantai Sendang Biru
Keindahan pantai yang begitu eksotis dengan hamparan pasir putih yang begitu luas, deretan perahu nelayan di pesisir pantai, pesona air yang begitu biru dengan geliat ombak yang perlahan menyapu bibir pantai akan menambah nikmatnya mata memandang panorama alam yang tersuguh di Pantai Sendang Biru.Malang terkenal sebagai kota wisata yang populer di Jawa Timur. Terlebih lagi kota ini terletak di dataran tinggi. Namun jangan salah, Malang tak hanya memiliki wisata gunung atau aktivitas terkait lainnya. Di Malang juga terdapat banyak pantai yang keindahannya tak kalah jika dibandingkan dengan pantai wisata daerah lain. Salah satunya Pantai Sendang Biru yang menjadi pintu masuk bagi pecinta alam yang ingin menuju Pulau Sempu. Dengan adanya Pulau Sempu ini, membuat Pantai Sendang Biru memiliki ombak yang tidak begitu besar seperti umumnya pantai laut selatan lainnya.
Ranu Kumbolo
Ranu Kumbolo adalah sebuah danau air tawar yang sering menjadi tempat transit bagi para pendaki Gunung Semeru. Terletak di ketinggian 2.400 mdpl, Ranu Kumbolo juga merupakan sumber air bersih bagi para pendaki. Dengan debit air yang berlimpah, danau ini menjadi tempat berkumpul bari para pendaki untuk berkemah.
Gunung Semeru
Gunung semeru merupakan gunung yang sangat dinginkan oleh setiap orang, keindahannya setelah berada diatas puncak mahameru takkan bisa dilukiskan dengan apapun. Namun untuk bisa sampai di puncaknya mahameru bukanlah hal yang mudah, menuju puncak mahameru membutuhkan waktu yang cuku lama sampai berhari-hari dan juga stamina yang sangat cukup, persiapan yang cukup dan mental yang baja. Tantangan yang akan dihadapi ketika memutuskan untuk mendaki gunung mahameru bukanlah tantangan ringan, suhunya yang sangat dingin membuat para pendaki yang kurang kuat akan menyerah pada saat berada dibawah kaki gunung, belum lagi ketika sudah berada dipertengahan gunung, terkadang bebatuang terguling kebawah.
Coban Talun
Coban Talun merupakan wisata air terjun. Dulunya hanya air terjun yang menjadi daya tarik utamanya. Namun kini, hutan pinus di sekitar Coban Talun juga menjadi daya tarik wisata. Sehingga nama Coban Talun semakin populer akhir-akhir ini.
-
Jatim Park 1
Malang merupakan tempat wisata yang memiliki 2 konsep sekaligus, yaitu edukasi (pembelajaran) dan wahana permainan (rekreasi). Maka sangat rekomended untuk anda kunjungi bersama keluarga saat liburan tiba. Dua konsep tersebut terbagi menjadi 3 zona dan terdapat banyak wahana. Pertama adalah Zona pembelajaran / edukatif, ke dua Zona Playground dan ketiga zona adventure. Di jatim park 1 ada banyak sekali spot foto yang keren.
Batu Secret zoo
Di kebun binatang ini terdapat banyak sekali spot-spot berfoto yang unik nan bagus Wahana edukasi yang mampu meningkatkan pembelajaran terapan dan pengetahuan disediakan dengan begitu apik oleh pihak Batu Secret Zoo untuk para Dolaners terlebih para siswa sekolah. Sajian satwa yang sesuai habitat diatur dengan sedemikian rupa sehingga tampak bersih, menyenangkan dan menarik untuk dikunjungi. Dengan fasilitasnya yang begitu lengkap dan memadai membuat para Dolaners lebih leluasa untuk mengamati dan melihat para aktivitas satwa dari kejauhan.Satwa dari berbagai penjuru dunia seperti benua Eropa, Artik, Australia, Antartika, Afrika dan Asia mewarnai koleksi binatang di Batu Secret Zoo ini. Dengan sambutan rute sebagai panduan Dolaners saat hendak menyusuri kebun binatang ini membuat kita tidak khawatir tersesat. Mulanya stand dengan suguhan satwa primate semial landak, unggas, kasuari dan reptile begitu hangat menyapa kita dengan kicauannya. Lalu aquarium dengan berbagai species ikan yang indah dan lucu tampak berenang kesana kemari menampakkan keanggunannya.
Sebenarnya masih banyak sekali tempat wisata spot foto bagus di malang yang memiliki spot-spot untuk berfoto yang bagus, tapi cukup coba kunjungi tempat-tempat yang saya rekomendasi itu keren loh..