Jenis Koper Trevelling yang jauh sangat membutuhkan persiapan yang matang. Mulai dari destinasi, tiket pesawat, outfif dan lain lain. Nah pemilihan koper juga sangat berpengaruh loh untuk perjalanan kamu. Tak heran banyak sekali model dan bahan yang ditawarkan untuk kenyamanan perjalanan kamu. Saking banyaknya pilihan justru membuat kita binggung kan untuk menyesuaikan koper mana sih yang akan kita beli. Apakah koper yang mahal itu sudah memiliki kualitas yang baik?. Pemilihan koper kamu bisa sesuaikan  dengan lama waktu perjalanan loh agar kamu dapat meminimalisir barang yang tidak akan kamu pakai dan hanya menuhin koper.
Simak Tips berikut untuk kamu memilih koper dengan benar yukk !!

Jenis Material Koper

tas koper

Bahan Koper (cr: cermati)

Pilih koper yang memiliki Jenis Koper bahan yang kuat, tidak mudah rusak dan sudah tahan air. Jenis koper itu sendiri memiliki  2 jenis yaitu Hardcase dan Softcase. Dari kedua jenis koper itu pasti memiliki kelebihan dan kekurangan masing masing. Hardcase sendiri memiliki kelebihan yang tidak mudah pecah, retak dan juga tergores. Softcase dengan bahan pemilihan bahan ballistic nylon memiliki bahan yang cukup awet dan tidak mudah sobek.

Jumlah Roda

roda

Roda Koper (cr: my-best)

Jenis Koper dengan Roda 4. Pemilihan jumlah roda pada koper sangat penting untuk kenyaman perjalanan kamu. Jika kamu tergolong orang yang sering travelling koper dengan 4 roda pilihan yang tepat. Karena koper ini lebih mudah untuk ditarik ataupun didorong.

Pemilihan fitur dan handle koper

handle

Handle Koper (cr: twiterr)

Jenis Koper selanjutnya yang bisa anda gunakan yaitu dengan memilih koper yang memiliki pegangan yang kuat, bukan dari bahan plastik. Karena tidak menutup kemungkinan petugas melempar koper untuk memindahkan lebih cepat. Untuk itu pemilihan Jenis Koper dengan handle lebih bagus yang memiliki 2 handle bar karena lebih kokoh.

Tak jarang petugas bandara juga mengecek dari bawaan yang ada dikoper. Fitur yang ada di koper juga sangat membantu loh agar koper kamu tidak dibuka secara paksa oleh petugas. Pilih retsleting berukuran besar karena lebih kuat. Perhatikan juga lubang gembok karena di beberapa negara seperti Amerika dan Eropa sudah harus menggunakan koper dengan standar TSA(Travel Sentry Approved).

Ukuran koper

ukuran

Ukuran Koper ( cr: Pengadaan )

Jenis Koper  Ini yang sering terjadi ketika kamu melakukan perjalanan yaitu salah memilih ukuran koper. Ukuran koper ini kamu sesuai kan dengan lama perjalanan yaa. Kalo  kamu akan bepergian cukup lama disarankan menggunakan ukuran koper yang lebih besar. Begitu pun sebaliknya. Hal ini bermanfaat meminimalisir kamu membawa barang terlalu banyak yang banhkan mungkin ga kamu pakai.

Nah itu dia tips memilih koper untuk kenyamanan perjalanan kamu. Sudah saat nya persiapkan kebutuhan liburan kamu dari sekarang. Dan juga kamu bisa cek Tips lainnya yaaa

Starter Pack Travelling

Paket Wisata di Bali

Kami Memiliki Paket Wisata Menarik untuk Kunjungan di Bali