Cafe Seminyak – Bali sebagai pulau wisata tidak lengkap rasanya tanpa tempat dan kuliner yang enak dan menarik minat untuk dikunjungi. Saat ini, cafe sudah menjadi satu tempat yang menjelma menjadi salah satu kebutuhan masyarakat milenials untuk sekedar menghabiskan waktu atau digunakan sebagai tempat bekerja.

Ada pula banyak jenis cafe yang menawarkan keunggulan bukan dari menunya saja, namun juga konsepnya. Hal ini digunakan untuk meningkatkan minat wisatawan juga kenyamanan pengujung yang datang ke cafe tersebut. Berikut rekomendasi 10 cafe terbaik yang bisa masuk dalam daftar kunjunganmu ketika ke Bali.

 

Credit: The Beat Bali

Gourmet Cafe Petitenget

Mencari cafe yang estetik dengan dominasi warna hijau dan putih? Kamu bisa datang ke Gourmet Cafe Petitenget yang berada di Jl. Petitenget, No. 100x, Kawasan Seminyak, Kuta Utara. Cafe ini memiliki suasana hangat yang juga instagramble sekaligus estetik. Terdapat dua area tempat duduk yang bisa kamu pilih, yaitu outdoor dan indoor.

Jika kamu mencari makanan dan minuman sehat, maka pilihanmu sudah tepat untuk datang ke tempat ini. Tidak hanya itu saja, kamu juga bisa menikmati berbagai minuman jenis kopi, wine, dan cocktail. Untuk harganya pun cukup terjangkau dengan porsi yang besar, yaitu mulai 17.000,- hingga 240.000,-.

 

Credit: Larismanis

Earth Cafe & Market Seminyak

Masih di kawasan Seminyak, terdapat sebuah cafe yang sangat cocok bagi kamu para vegetarian. Pasalnya, cafe ini menyediakan hidangan vegan berupa jenis sayur-sayuran yang 100% organik. Selain itu, suasananya yang homey pasti akan membuat kamu nyaman dan betah untuk berlama-lama nongkrong di cafe ini.

Tidak hanya makanan dan minuman saja yang bisa kamu temukan di tempat ini. Kamu juga bisa berbelanja produk – produk vegan yang bersih dan berkualitas baik. Wah, betul-betul surganya para vegetarian ya. Meskipun harga yang ditawarkan tergolong cukup mahal, namun harga tersebut dirasa sepadan dengan kualitas bahan dan layanan yang diberikan. Harga dibanderol mulai 20.000,- hingga 225.000,-

 

Credit: PergiKuliner

Dough Darlings

Mana nih Si Paling Estetik yang apa-apa harus ada komposisinya agar terlihat lebih enak dipandang dan artistik? Maka, Dough Darlings adalah pilihan yang menarik. Kamu bisa menemukan tidak hanya suasana dan interior cafenya saja yang estetik.

Sampai hidangan yang disajikan pun memiliki plating dan bentuk yang unik dan lucu-lucu dengan komposisi yang estetik. Cafe ini merupakan tempat menyediakan artisanal donut yang pastinya berbeda dengan donut lainnya pada umumnya.

Bentuk donutnya pun dibuat sedemikan rupa sehingga terlihat nampak estetik untuk difoto. Selain itu, bahan – bahan yang digunakan untuk membuat donut pun selalu merupakan bahan segar setiap harinya. Donut Darlings ini juga memiliki cabang baru di daerah Canggu.

 

Credit: Neon Palms

Neon Palms

Bali tanpa suasana tropis memang terasa kurang lengkap. Tidak hanya wisatanya saja yang akan membuatmu terkagum – kagum dan merasa lebih santai. Bahkan, terdapat sebuah cafe yang juga mengusung konsep khas tropis. Tempat ini juga memiliki konsep interior yang sangat instagramable.

Bahkan, terdapat sebuah tempat perbelanjaan yang dikenal dengan Butik Bali Boat Shed yang bisa kamu kunjungi untuk berburu oleh-oleh khas yang anti-mainstream. Cafe ini menyediakan berbagai jenis hidangan berat, kudapan, hingga berbagai macam minuman cocktail dan masih banyak lagi.

Menariknya, kamu juga memesan tempat ini untuk membuat acara pribadi kamu sendiri. Untuk mengunjungi tempat ini, lakukan pemesanan terlebih dahulu melalui website Neon Palms.

 

Credit: Beauty & Lifestyle Blogger

Batik Restaurant

Tempat ini memang buka cafe, melainkan sebuah restoran sekaligus bar. Butik Restaurant mengusung konsep batik dalam desain tata ruangnya. Begitu memasuki tempat ini, kamu pasti akan merasa sangat melokal sekaligus berpadu suasana modern yang unik.

Kamu bisa memesan berbagai jenis hidangan dan minuman, mulai dari kuliner lokal hingga berbagai jenis makanan Asia lainnya. Tidak sekedar restoran biasa yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga dan sahabat, tempat ini juga didesain sedemikan rupa sehingga memiliki kesan mewah dan juga instagramable.

 

Credit: The Bali Bible

La Plancha

Ingin menikmati suasana pantai sembari bersantai menyeruput minuman favoritmu?

Tentu kamu sudah tidak asing lagi dengan La Plancha yagn terletak di Pantai Mesari, Kawasan Seminyak, Bali. Kamu bisa bersantai di pinggir pantai dengan suasana tropis yang indah sambil mendengarkan alunan musik DJ yang selalu tampil live setiap pukul 5 sore setiap harinya.

Untuk datang ke tempat ini, pastikan kamu reservasi satu hari sebelumnya. Pasalnya, karena permintaan tinggi dan padat wisatawan, kamu harus memesan lebih cepat agar tidak kehabisan slot dan harus menunggu sebagai waiting list.

 

Credit: Best Restaurant in Bali

Ku De Ta

Ingin bersantai di pinggir pantai dengan suasana mewah?

Cafe ini juga berada di tepi pantai tapi memiliki suasanan dan konsep yang sama sekali berbeda dengan La Plancha. Terdaspat sebuah kolam renang tepi pantai yang juga dilengkapi dengan kursi- kursi rotan estetik untuk bersantai. Suasanan yang cukup sulit kamu temui di Bali, apalagi di tempat lain.

Meskipun harga yang ditawarkan cendurung cukup mahal, tidak mengurangi minat para wisatawan untuk datang ke cafe ini. Tentunya pengunjung berpikir bahwa harga yang mereka bayarkan cukup sepadan dengan pengalaman dan suasana yang diinginkan. Kamu perlu merogoh kocek mulai 100.000,- hingga 400.000,- untuk mendapatkan tempat di cafe ini.

 

Credit: BeFreeTour

Kim Soo Home

Cafe yang satu ini juga masih terletak di kawasan Seminyak, surganya cafe instagramable di Bali. Tidak hanya eksterior dan interiornya saja yang dibuat estetik di tempat ini. Dominasi warna putih dengan sentuhan warna coklat dan hitam yang estetik menghiasi setiap sudut yang ada di cafe ini.

Kesan mewah berpadu estetik akan sangat memanjakan mata saat kamu berkunjung ke tempat ini. Belum lagi, hidangan yang disajikan pun memiliki plating yang sangat artistik dan estetik sehingga sangat menarik untuk diabadikan dalam foto seperti aktivitas kebanyakan milenials sebelum menyantap makanan dengan plating yang menarik.

 

Credit: Pinterest

Gusto Gelato & Cafe

Bagi kamu sang pecinta es krim, tidak lengkap rasanya jika kamu ke Bali namun melewatkan Gusto Gelato & Cafe. Tempat ini menyediakan berbagai jenis es krim gelato yang penyajiannya terlihat sangat estetik. Cocok menjadi tempat nongkrong kamu bersama sahabat.

Tidak hanya estetik saja, rasa es krim gelato di tempat ini pun terkenal enak. Menarik untuk kamu foto dan dibagikan ke beranda media sosial kamu. Tempat ini beralamat di Jalan Mertanadi, No. 46B, Seminyak, Kuta Utara, Badung, Bali.

 

Credit: Bali Rental Car

Sisterfields Cafe

Rekomendasi cafe yang terakhir ini juga menawarkan konsep yang cukup berbeda dengan yang telah kita bahan sebelumnya. Cafe ini khas mengusung konsep Modern-Australian. Tempat ini didominasi oleh warna putih dan hijau pastel yang estetik. Sangat cocok dipadukan dengan tanaman hijau yang sengaja di tanam di area cafe ini.

Makanan dan minuman yang disajikan pun tidak kalah enaknya. Kamu bisa datang ke tempat ini sendirian maupun bersama sahabat atau keluarga kamu. Lokasi beralamat di Jalan Kayu Cendana, No. 7, Seminyak, Kuta Utara, Badung, Bali. Buka setiap hari dari pukul 08.00 hingga 21.00 waktu setempat (WITA).

 

Baca Juga:

Wisata Terasiring di Ubud Bali – Sawah Bertingkat Keren

Paket Wisata di Bali

Kami Memiliki Paket Wisata Menarik untuk Kunjungan di Bali