Green Canyon- Dimana kamu berpijak, di situ juga kamu bisa melihat keindahan alam yang menakjubkan. Itulah kenapa liburan dan menikmati perjalanan selalu meninggalkan kenangan tak terlupakan, apalagi tentang keindahan. Bukan lautan, bukan juga lembah diantara pegunungan. Wisata kali ini menawarkan keistimewaan dan keunikan yang berbeda untuk membuatmu terpana. Orang-orang menamakan tempat ini dengan sebutan Green Kenyot dan menjulukinya sebagai Green Canyonnya Bandung. Tak sulit untuk menemukan lokasi ini. Green Kenyot Cikahuripan berada di situs purba aliran sungai Citarum.

Berikut ulasan tentang beberapa keunikan yang bisa kamu temukan di destinasi ini.

Merupakan Situs Purba, dan Green Canyonnya Bandung di Green Kenyot Cikahuripan

Pemandangan Green Canyon Bandung

Pemandangan Green Canyon Bandung

Sungai Cikahuripan mengalir diantara bebatuan cadas dan tebing yang begitu eksotis. Lokasi ini merupakan situs purba dengan pesona alamnya yang begitu nyata.

Sungai yang di sebut sebagai Green Canyonnya Bandung ini memiliki tebing-tebing yang menjulang tinggi. Di lengkapi dengan sungai jernih berwarna kebiruan yang memiliki kedalaman bervariasi.

Mulai dari setinggi mata kaki orang dewasa hingga lebih dari 6 meter kedalaman di sungai ini. Kamu bisa memilih titik mana yang kamu suka untuk bermain air dan berenang di sini.

Memiliki Air Dengan Warna Cantik yang Super Jernih Untuk Berenang

Sungai yang Jernih di Green Kenyot Kahuripan

Sungai yang Jernih di Green Kenyot Kahuripan

Dulunya aliran sungai ini sangat deras dan dalam. Tapi semenjak ada pembangunan Bendungan Saguling, debit air yang mengalir ke sungai ini berkurang.

Bahkan di beberapa tempat sekarang bisa digunakan untuk berenang. Salah satunya ialah Green Kenyot Cikahuripan ini, kamu bisa menikmati keindahan alam sambil berenang di kawasan ini.

Tapi kamu tetap harus berhati-hati ya, karena saat datang di musim hujan, sungai di sini bisa deras dengan tiba-tiba, dan debit air menjadi naik.

Bisa menjadi pertimbangan juga, pilih waktu yang tepat untuk ke sini. Jika kamu ingin berenang di sungai, jangan datang saat musim hujan.

Bisa Sekalian Ke Mata Air Tiga Rasa yang Berbeda

Selain tebing-tebing yang indah juga aliran sungai yang begitu jernih dan warna air yang begitu mengesankan, di Green Kenyot Cikahuripan ini kamu juga bisa menuju ke tiga mata air yang memiliki rasa unik.

Kamu bisa meminta warga untuk menunjukkan jalan menuju tiga mata air berbeda rasa ini. saat sudah di sini kamu bisa langsung merasakan sendiri dan membuktikan keunikan rasa yang ada.

Mata air yang pertama, mata air ibu memiliki rasa manis, mata air bapak dengan rasa pahitnya, dan terakhir mata air sumur dengan rasanya seperti air mineral biasa.

Ada kabar yang mengatakan bahwa mata air ini akan berubah warna menjadi merah selama sebulan sekali, seperti periode menstruasi pada perempuan.

Bahkan mitosnya, jika kamu mandi di sana akan enteng jodoh. Tapi mandi di sana bisa kamu lakukan jika kamu beruntung ya. Karena tempat itu dipercaya oleh warga sebagai tempat dewa dewi dari kayangan menjalani hukuman.

Jangan Sendirian Menikmati Keindahan di Sungai Ini

Pacu adrenaline dengan berenang di Sungai Cikahuripan

Pacu adrenaline dengan berenang di Sungai Cikahuripan

Nah, sebagai penutup, saat kamu berkunjung ke Sungai Cikahuripan ini, warga setempat menyarankan untuk tidak sendirian.

Katanya demi keselamatan yang pasti, karena kamu tidak tahu apa yang akan terjadi, setidaknya kamu bisa saling mengawasi jika tidak sendiri.

Alasan lainnya adalah karena ada waktu-waktu tertentu, di mana Bendungan Saguling akan di buka dan alirannya akan memenuhi Sungai Cikahuripan ini.

Memang ada sirine sebagai peringatan jika waduk akan dibuka, tapi tetap saja harus ada yang menemani. Mengingat lokasi yang juga masih sangat sepi dan belum banyak orang mengetahui.

Dan yang terakhir, jika kamu melakukan kegiatan penyelaman, disarankan untuk menyewa pelampung dan peralatan lain yang mendukung di pengelola wisata ini, semua sudah disediakan di sini juga.

Nah, itulah beberapa ulasan yang bisa kamu jadikan pertimbangan. Eitss hampir ketinggalan, untuk masuk ke kawasan ini, kamu harus membayar sekitar 15.000 rupiah, murah kan?

 

Jadi bagaimana, semakin ingin segera berlibur ke sini? Semoga ulasan dan tips di atas bisa membantu dan membuat liburmu menyenangkan dan tetap aman ya. Selamat berlibur. Jangan lupa untuk mengkonsultasikan liburan ke destinasi di Bandung bersama Tim Labiru Tour dan rasakan Liburan Seru bareng Labiru. Hubungi segera tim Tour Advisor kami dengan menghubungi WA / Telp di 0823-1405-7888.

Paket Wisata di Bandung

Kami Memiliki Paket Wisata Menarik untuk Kunjungan di Bandung