Paket Wisata Bali adalah pulau yang terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau, budaya yang kaya, dan keramahan penduduknya, juga menawarkan berbagai pilihan kuliner yang lezat dan menggoda. Mulai dari makanan utama hingga makanan penutupnya. 

Bagi wisatawan muslim yang berkunjung ke Bali, tak perlu khawatir untuk menemukan makanan halal yang lezat dan sesuai dengan syariat Islam.

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi kuliner halal unggulan di Bali yang wajib kamu coba:

Nasi Campur Bali

Credit: Liputan6.com

Anda wajib mencicipi Nasi Campur Bali, salah satu kuliner khas Bali. Hidangan ini terdiri dari nasi putih yang disajikan dengan berbagai macam lauk pauk. Mulai dari ayam betutu, sate lilit, lawar, telur dadar, hingga sambal matah yang segar. 

Keunikan dari nasi campur Bali adalah paduan cita rasa pedas, manis, dan gurih yang begitu memikat lidah. Kamu bisa menemukan nasi campur Bali di warung-warung tradisional maupun restoran-restoran halal di berbagai penjuru Bali.

Sate Lilit Ayam

Credit: Detikcom

Hidangan sate lilit terbuat dari daging cincang yang dibumbui dengan rempah-rempah khas Bali, seperti serai, lengkuas, kemiri, dan daun jeruk. Terdapat banyak pilihan daging seperti ikan tenggiri dan daging ayam. 

Daging yang telah dibumbui kemudian dibungkus pada tusuk sate yang terbuat dari batang serai atau bambu, dan kemudian dipanggang hingga matang. Rasanya yang gurih dengan aroma rempah yang khas membuat sate lilit menjadi salah satu kuliner favorit di Bali.

Baca Juga: Wisata Malam Hutan Mycelia di Bandung, Sensasi Berada di Dunia Avatar

Ayam Betutu

Credit: JawaPos

Ayam betutu merupakan hidangan tradisional Bali yang terkenal dengan cita rasa rempah khas Bali yang kaya dan aroma yang harum. Ayam Betutu dimasak dengan api sekam agar bumbunya lebih meresap. 

Hidangan ini biasanya disajikan dengan nasi putih, urap, dan sambal matah. Kamu bisa menemukan hidangan ini dengan mudah karena hampir semua resto menjual menu ayam betutu. Jika berkunjung ke Bali jangan lupa untuk menikmati kelezatan ayam betutunya. 

Lawar Bali

Credit: Kumparan

Bagi wisatawan muslim, Lawar mungkin identik dengan penggunaan darah babi dalam proses pembuatannya. Tapi tahukah kamu, ada versi Lawar yang halal dan tak kalah menggoda? Lawar halal di Bali biasanya menggunakan daging sapi, ayam, atau bahkan ikan. 

Daging Lawar diolah dengan bumbu rempah khas Bali dan memberikan perpaduan rasa gurih, pedas, dan sedikit manis yang unik. Irisan sayur-sayuran segar seperti kacang panjang, nangka muda, dan kelapa parut menambah tekstur dan kesegaran pada hidangan ini.

Laklak Bali

Credit: Beautynesia

Siapa yang tak tergoda dengan jajanan tradisional Bali yang satu ini? Laklak, si mungil berwarna hijau dan putih, menawarkan sensasi manis legit. Makanan ini terbuat dari tepung beras dan santan, memiliki tekstur yang lembut dan kenyal dan biasanya dipadukan dengan topping parutan kelapa gurih serta dilengkapi dengan siraman gula merah cair.

Menariknya, Laklak Bali adalah jajanan halal yang aman dikonsumsi oleh wisatawan muslim. Karena dibuat tanpa bahan-bahan hewani yang dilarang, Laklak menjadi pilihan camilan yang pas untuk menemani momen bersantai di Pulau Dewata.

Rujek Buleleng

Credit: Fimela

Bagi pecinta kuliner segar dan pedas, Rujak Buleleng adalah hidangan wajib coba saat berkunjung ke Bali. Terkenal dengan kuahnya yang gurih dan pedas, rujak khas Bali Utara ini dipadukan dengan berbagai macam buah-buahan segar. 

Rujak Buleleng memiliki keunikan sendiri karena kuahnya terbuat dari campuran cuka, gula aren buleleng, cabai rawit, terasi, dan pisang batu. Adanya pisang batu ini bertujuan untuk memberikan rasa sepat. 

Menjelajahi kuliner halal di Bali adalah sebuah pengalaman rasa yang tak terlupakan. Dengan banyaknya pilihan yang tersedia, kamu pasti akan menemukan makanan yang lezat dan sesuai dengan selera. 

Tak hanya memanjakan lidah, menyantap kuliner halal di Bali juga menjadi sebuah pengalaman budaya yang memperkaya wawasan tentang kekayaan kuliner dan budaya Pulau Dewata. Saat berkunjung ke Bali, jangan lupa untuk mencicipi berbagai kuliner halal unggulan yang telah direkomendasikan di atas.

Paket Wisata di Bali

Kami Memiliki Paket Wisata Menarik untuk Kunjungan di Bali