Paket Tour Jogja – Indonesia tentu dikenal dengan negara yang kaya akan keindahan alamnya. Namun, Indonesia juga terkenal akan beragamnya kuliner yang ada, dimulai dari kuliner tradisional hingga modern. Salah satu tempat yang memiliki kuliner terkenal dan banyak dikenal akan kondisi alamnya yang menakjubkan adalah Kaliurang.

Kaliurang merupakan kawasan yang berada di lereng Gunung Merapi, merupakan gunung yang menjadi salah satu gunung berapi aktif. Tempat ini juga dikenal dengan kuliner khasnya yang lezat dan unik. Jangan lewatkan kesempatan mencicipi kuliner di Kaliurang ya!

 

Ledok Sambi

Credit: Travel Kompas

Ledok Sambi merupakan salah satu tempat wisata yang bisa dijadikan untuk kulineran. Kamu bisa makan sambil menikmati keindahan alam dan air sungai yang jernih. Selain itu, kamu juga bisa melakukan kegiatan seperti flying fox, berkemah, dan river tubing

Untuk tiket masuknya kamu tidak akan dipungut biaya. Namun, kamu tidak boleh membawa makanan atau minuman dari luar. Karena tempat ini sudah menyediakan warung untuk kamu bisa menjelajahi kuliner yang ada. 

Kamu bisa mengunjungi Ledok Sambi pada pukul 08.00 hingga 17.00 WIB. Tempatnya berada di Jalan Kaliurang No.02, KM 19, Area Sawah, Pakembinangun.

 

Rumah Rasa Kaliurang

Credit: Babad Id

Rumah Rasa Kaliurang merupakan salah satu cafe dan penginapan yang termasuk hidden gem. Tempat ini memiliki konsep seperti negeri dongeng, dengan udara yang sejuk mendukung kamu yang sedang mencari suasana tenang namun tetap estetik.

Menu yang disediakan pun beragam dan variatif. Harga yang ditawarkan lumayan terjangkau, namun setara dengan apa yang didapat.

Uniknya, tempat ini hanya buka dari Rabu hingga Sabtu. Kamu bisa mengunjunginya pukul 09.30 hingga 19.30 WIB. Lokasi Rumah Rasa Kaliurang berada di Kaliurang, Hargobinangun. 

 

Lavana Kaliurang

Credit: Hamzah Batik

Lavana Kaliurang merupakan salah satu resto kekinian yang memiliki konsep di negeri dongeng. Resto ini memiliki vibesnya yang estetik apalagi saat hujan. Tempat kekinian ini sangat cocok untuk kamu yang ingin me time atau bersantai bersama keluarga karena suasananya yang tenang dan sejuk.

Selain bisa nongkrong, kamu juga bisa bersantai dan mengambil spot foto di beberapa sudut yang estetik. Menu yang ditawarkan pun beragam dengan harga yang masih terjangkau. 

Uniknya, resto ini buka selama 24 jam. Jadi, kamu bisa mengunjungi resto ini pada jam berapapun. Lokasi Lavana Restoran ini berada di Kaliurang, Hargobinangun.

 

Baca juga: Bikin Mlongo Tempat Wisata di Kaliurang Super Keren

 

Kopi Klotok 

Credit: SiBakul Jogja

Kopi Klotok merupakan salah satu kuliner yang terkenal di Jogja. Banyak wisatawan ke Jogja untuk mampir ke Kopi Klotok Ini. Kopi Klotok menjadi salah satu kopi tradisional yang dimasak dengan tungku arang. Cara memasak yang unik ini menjadikan kopi beraroma dan bercitarasa khas.

Menu yang ditawarkan di rumah makan ini beragam dengan harga yang terjangkau. Namun, yang ikonik dari Kopi Klotok sendiri adalah pisang gorengnya. Tidak lengkap jika kamu ke sini namun tidak mencobanya.

Kamu ingin mencicipi kulinernya? Kamu perlu bersabar, karena tempat ini memiliki antrian yang lumayan panjang. Kamu bisa mengunjunginya di pukul 07.00 hingga 21.30 WIB. Lokasi Kopi Klotok ada di Jalan Kaliurang No. KM. 16, Area Sawah, Pakembinangun.

 

Warung Sop dan Sate Pak Bayu

Credit: Amin Kiswantoro

Warung Sop dan Sate Pak Bayu menjadi salah satu warung yang menyediakan berbagai olahan daging sapi dan olahan sop. Di sini kamu bisa menikmati berbagai olahan daging yang menggugah selera. 

Kamu tidak perlu ragu soal harga, harga yang ditawarkan pun murah dengan isian yang banyak. Citarasanya pun tidak perlu diragukan lagi, sudah pasti akan membuat kamu ketagihan dan kangen untuk kembali lagi.

Bagi kamu yang ingin mencobanya bisa datang di hari Selasa hingga Minggu, tepatnya pukul 09.00 hingga 21.00 WIB. Warung ini berlokasi di Jalan Yodistiro No.02, Palgading.