Outbound Kebun Wisata Pasir Mukti dengan luas lahan seluas 15 hektar adalah kebun wisata agro yang ramah lingkungan dengan pemandangan sawah di antara kebun buah dan kolam pancing ikan. Terletak di antara desa Desa Tajur, Pasirmukti, dan Gunung Sari, Kec Citeureup, Bogor, Jawa Barat. Tempat wisata ini dapat di capai dari jakarta sekitar 1 jam saja.

Baca Juga: Rekomendasi 10 Tempat Outbound di Jakarta Terbaru

Daya Tarik Tempat Outbound Kebun Wisata Pasir Mukti

outbound kebun wisata pasirmukti

Kegiatan Camping di Kebun Wisata Pasirmukti

Selain tempatnya yang sejuk dan nyaman untuk kegiatan outdoor seperti outbound, daya tari kebun wisata pasir mukti terletak pada tema yang di sajikan cukup banyak dan beragam. Dan tema-tema tersebut cocok untuk berbagai kalangan. Diantaranya:

Wisata Alam

Spot yang tersaji di tempat wisata ini di dominasi oleh tema pertanian dan peternakan. Di spot pertanian wisatawan bisa melakukan berbagai aktivitas seperti membajak sawah, atau bercocok tanam padi, dan di tema peternakan salah satu aktivitas yang bisa di lakukan adalah menangkap ikan di kolam, kegiatan ini sangat seru jika dilakukan bersama-sama

Wisata Edukasi

Spot yang ada di pasir mukti sangatlah kental dengan nilai-nilai edukatif, tetapi di sajikan dalam bentuk keseruan berwisata. Bukan hanya itu saja, terdapat spot yang bernilai budaya juga, hal tersebut terbukti dengan bentuk penginapan di kebun wisata pasir mukti seperti rumah adat minahasa. Kesimpulannya selain berwisata teman-teman juga dapat mendapat wawasan yang lebih luas.

Wisata Keluarga

Nah tempat ini sangat cocok buat berwisata bersama keluarga kecil maupun besar. Bisa jadi pilihan yang tepat buat anda dan keluarga yang tinggal di jakarta dan ingin berlibur di tempat yang sejuk dan jauh dari hiruk piruk perkotaan kebun wisata pasir mukti bisa jadi pilihan anda.

Jam Buka Kebun Wisata Pasir Mukti

outbound kebun wisata pasirmukti

Potret kegiatan outbound di Pasirmukti

Jika Pengunjung ingin bermain di area taman wista ini dapat datang ke lokasi setiap hari mulai dari pukul 08.00 – 16.00. jika datang pada hari biasa hanya ada beberapa wahana yang tidak di buka. Sehingga untuk memaksimalkan kepuasan bermain datang pada akhir pekan lebih tepat.

Jam Buka:

Sabtu, Minggu & Libur Nasional: 08.00 – 16.00 WIB

Harga Paket Outbound & Fasilitas

  • Paket Outbound Normal: Rp 290.000,-/pax (min 25 pax)
  • Paket Outbound Spesial: Rp 320.000,-/pax (min 20 pax)
  • Outbound Custom: Harga bisa di sesuaikan dengan kegiatan apa saja, fasilitas yang digunakan dan durasi kegaiatana. Untuk lebih lengkapnya HUB: 081326894433

Fasilitas

Pengelola Kebun Wisata Pasir Mukti melengkapi berbagai fasilitas untuk menunjang kenyamanan para pengunjung. Beberapa fasilitas penunjang yang disediakan meliputi:

  • Area parkir
  • Mushola
  • Toilet
  • Restoran
  • Guide
  • Merchandise

Nah itulah sedikit pembahasan mengenai tempat outbound kebun wisata pasir mukti, serta kami team labirutour menawarkan paket outbound menarik yang bisa kalian coba dan pilih sesuai dengan kebutuhan anda.

Baca Juga: Paket Outbound di Jakarta Putri Duyung Ancol Resort

Paket Wisata di Bogor

Kami Memiliki Paket Wisata Menarik untuk Kunjungan di Bogor