Pulau Lengkuas – Bumi Laskar Pelangi, Pulau Belitung memiliki banyak destinasi wisata yang banyak. Dari pantai Tanjung Tinggi, Tanjung Kelayang, hingga Pulau Kepayang, semua memiliki ciri khas dan keindahan yang berbeda-beda. Salah satu destinasi keren di Pulau Belitung ada di Pulau Lengkuas. 

Sekeren apa sih pulau Lengkuas ini ? yuk simak ulasan dari Labiru berikut ini.

Pulau Lengkuas adalah..

Pulau Lengkuas

Credit: Kompasiana

Pulau Lengkuas adalah sebuah pulau kecil yang berada di Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung. Pulau ini memiliki luas tak sampai satu hektar yang dipenuhi pohon kelapa dan batuan granit raksasa khas Belitung. Pulau ini memiliki garis pantai yang unik, hamparan pasir putihnya kontras dengan deretan pepohonan kelapa yang menjulang, dan air lautnya berwarna hijau kebiruan. Dikombinasikan dengan bebatuan granit raksasa, membuat banyak orang penasaran dengan panorama pulau ini.

Cara Menuju Ke Pulau Lengkuas 

Lalu, bagaimana sih caranya untuk bisa datang ke Pulau Lengkuas ? Pulau ini bisa kamu capai dari Pantai Tanjung Tinggi, Pantai tanjung Kelayang, atau Pantai Tanjung Binga menggunakan perahu motor. Untuk bisa sampai ke pulau ini, bisa dicapai dalam waktu 30 menit pelayaran. Untuk perahu motornya sendiri, kamu bisa menyewanya kepada penduduk atau nelayan setempat. Untuk menyeberang ke Pulau ini harga yang ditawarkan berkisar Rp 350.000 hingga Rp 500.000. Memang terkesan mahal kalau biaya itu harus di ditanggung sendiri. Kamu bisa mengajak orang lain untuk menyewa perahu bersama-sama untuk menekan biaya. Harga yang kamu dapatkan tergantung dari ukuran perahu yang kamu sewa. 

Akses Pulau Lengkuas

Credit: Yukke

Beberapa persewaan perahu ada yang menyewakan alat snorkel dan alat selam lengkap. Tentunya akan sangat memudahkan kamu agar tidak ribet saat akan menyelam atau snorkeling di pulau ini. Agar bisa mendapat harga lebih murah ? Jangan lupa untuk menawar yaaa. 

Pulau Lengkuas, Dikelilingi Benteng Batu Granit Raksasa

Batu Granit Raksasa Pulau Lengkuas

Credit: Traverse

Pulau ini dikelilingi batuan granit raksasa di sekelilingnya. Susunan batuan raksasa ini tampak sekali menjorok ke laut. Melihat batuan raksasa sambil berjalan santai diatas pasir putih Pulau Lengkuas, akan menjadi pengalaman yang menyenangkan. Beberapa batu granit raksasa ada yang terpisah dari garis pantai. Kamu bisa menghampiri batuan raksasa ini ketika air laut sedang surut. Namun, saat air laut sedang pasang pun, kamu juga bisa berjalan kearah batuan ini dengan air setinggi lutut. Jadi kamu tetap harus hati-hati. 

Primadona Wisata di Pulau Belitung

Pulau ini merupakan primadona wisata di kepulauan Belitung. selain keindahan batuan raksasa dan bawah lautnya, daya tarik utama dari salah satu pulau kecil yang ada di sekitar Pulau Belitung ini adalah sebuah mercusuar tua. Ya, kamu tak salah sebuah mercusuar tua.

Primadona Wisata Pulau Lengkuas

Credit: iNews

Ya, daya tarik utama dari Pulau ini adalah sebuah mercusuar tua yang sudah berdiri sejak zaman kolonial Belanda. Mercusuar Pulau ini didirikan pada tahun 1882. Meskipun sudah berusia sangat uzur, bangunan mercusuar ini masih berfungsi dengan sangat baik, sebagai penuntun lalu lintas kapal yang lalu di sekitar perairan Pulau Belitung.  

Pesona lain dari pulau ini adalah kombinasi terumbu karang dengan perairan yang tidak terlalu dalam. Dengan hal seperti itu, kawasan Pulau ini menjadi lokasi yang pas untuk melakukan olahraga bawah air, seperti snorkeling. Tarik nafas dalam-dalam dan mulailah menyelam di sekitar pulau ini. Kamu akan snorkeling ditemani puluhan ikan-ikan kecil lucu yang berenang di antara terumbu karang yang bertebaran disini. 

.

Betapa kayanya negeri kita, memiliki banyak destinasi wisata yang sangat keren. Tugas kita adalah menjaganya. Bagaimana dengan kamu, sudah siap mengeksplore destinasi indah lain di Indonesia ? Untuk liburanmu yang seru, jangan lupa hanya bersama Labiru, Mudah, cepat dan menyenangkan.

Paket Wisata di Belitung

Kami Memiliki Paket Wisata Menarik untuk Kunjungan di Belitung