Taman Selecta Malang– salah satu destinasi wisata terfavorit di Kota Batu Malang. Bukan tapa bukti jika tempat ini saya sebut sebagai tempat wisata terfavorit di malang, tak luput dari banyaknya peminat pengunjung wisata yang hendak menikmati keindahan kebun bunga serta berbagai wahana permainan yang seru.

taman selecta malang

Potret indah taman selecta Malang

Lokasi taman selecta malang terbilang strategis kota batu yang terletak di dataran tinggi membuat sensasi suasana udara sejuk dan panorama indah membuat para pengunjung semakin betah berlama-lama.

Baca Juga: 15 Tempat Outbound di Malang Terbaik

Daya Tarik Taman Selecta

taman selecta malang

Wahana air di taman selecta malang

Memiliki tempat spot foto yang banyak nan bagus. Terletak di dataran tinggi suasana udara sejuk juga menjadi daya tarik tersendiri bagi tempat wisata ini, selain itu terdapat banyak sekali jenis bunga yang bereda-beda, kalian bisa melihat hamparan luas ribuan bunga yang tumbuh di taman ini, dan daya tarik yang terahir ialah terdapat banyak sekali wahana permainan yang seru di tempat ini.

Lokasi & Rute Perjalanan

Loksi

Jl. Raya Selecta Nomor 1, Desa Tulung Rejo, Kec Bumiaji, Batu Malang, Jawa Timur

Rute Perjalanan

Dari kota batu: kalok sudah berada di kota batu, melajulah menuju alun-alun kota batu, lalu masuk ke jalan gajah mada. Lurus hingga bertemu gedung kantor BCA dan kamu akan melihat papan petunjuk yang bertuliskan “Taman Rekreasi Restoran dan Hotel Selecta. Ikuti saja jalan tersebut hingga menemukan pintu masuk ke objek wisata taman selecta.

Dati Kota Malang: jika menggunakan kendaraan umum, naik angkot dengan kode AL atau ADL dari terminal arjosari. Sesampainya di terminal Ledungsari, cari angkot berwarna pink dengan jurusan kota batu. Kemudian dari terminal kota batu naiklah angkot dengan jurusan selecta-coban talun.

Harga Tiket Wahana Permainan, Fasilitas & Jam Operasional

  • Harga Tiket Masuk: Rp 25.000
  • Sky Bike: Rp 20.000
  • Play Ground: Rp 10.000
  • Kidde Ride: Rp 5.000
  • Pemandian Air Panas: Rp 5.000
  • Prahu Bebek: Rp 15.000
  • Menunggang Kuda: Rp 10.000
  • Flying Fox: Rp 20.000

Selain wahana di atas pengunjung dapat dengan gratis menggunakan wahana di selecta batu malang seperti mengunjungi taman bunga dan kolam reneng selecta. Berikut biaya sewa alat renang:

  • Penitipan barang: Rp 5.000
  • Baju renang Wanita/Pria: Rp 10.000
  • Pelampung: Rp 5.000

Fsilitas:

  • Parkir motor: Rp 5.000
  • Wc umum: – (gratis)
  • Parkir mobil: Rp 10.000
  • Parkir bus: Rp 20.000

Jam Operasional:

  • Buka Setiap Hari 06.00 – 17.00 WIB

Baca Juga: Outbound Seru di Pantai Tiga Warna Malang

Nah itulah sedikit pembahasan mengenai taman selecta malang, dan di atas ada sedikit informasi harga tiket masuk & wahana, jam operasional, fasilitas.

Paket Wisata di Malang

Kami Memiliki Paket Wisata Menarik untuk Kunjungan di Malang