Tour Bandung – Ciwidey adalah sebuah kawasan wisata paling populer di Bandung. Ada banyak tempat wisata menarik yang menjadi favorit para wisatawan lokal hingga asing, sebut wisata paling populer di Bandung yaitu Kawah Putih.

Masih ada banyak lagi tempat wisata yang tak kalah indahnya. Tidak heran jika berbagai sarana dan pra sarana pendukung berkembang pesat, terutama dalam industri kuliner. Sayang dong kalau jalan-jalan ke Ciwidey tapi ketika waktu makan, rombongan kamu makan di tempat makan yang asal ditemui di jalan.

Nah, biar nggak rugi, kamu harus simpan referensi tempat-tempat makan yang bisa menjadi pilihanmu saat ke Ciwidey.

 

Woda Cafe

Credit: TripperId

Rekomendasi berupa cafe and eatery yang terletak masih dalam satu kawasan dengan D’Riam Riverside Resort. Meski masih bagian dari resort, cafe ini dibuka untuk umum. Konsepnya banyak menarik wisatawan untuk mengunjunginya karena menggunakan interior ala Afrika yang senada dengan konsep yang digunakan di seluruh resort.

Suasananya pun sangat nyaman dan menyegarkan. Kamu dapat melihat pemandangan perbukitan hijau yang indah berpadu dengan aliran sungai yang menambah suasana alami di tempat ini semakin syahdu untuk dinikmati.
Cita rasa kuliner yang disajikan pun lezat dengan harga makanan yang cukup terjangkau daripada standar cafe pada umumnya.

Saat ke sini, kamu harus mencoba sop iga garang asem pedas gurih yang menjadi favorit di tempat ini untuk disantap saat suhu sedang dingin-dinginnya.

Baca Juga: Tempat Dinner Romantis di Bandung

Sindang Reret

Credit: 1001Malang

Rekomendasi kedua adalah Sindang Reret yang juga menyediakan penginapan berupa bungalow dengan 500 ribuan per malam. Sedangkan, untuk bagian restoran menyediakan berbagai kuliner lezat dengan pemandangan kolam ikan yang didekorasi dengan ciamik.

Pemandangannya menjadi salah satu daya tarik wisatawan, terutama saat malam. Pasalnya, terdapat pancaran lampu-lampu yang membiaskan dan memantul dari permukaan kolam sehingga suasana malam di tempat ini menjadi romantis. Kamu juga bisa memilih duduk secara lesehan dan di kursi.

Saung Gawir

Credit: Pin Point

Saung Gawir bisa menjadi pilihan menarik untuk makan siang bersama keluarga atau rombongan kamu saat liburan ke Ciwidey. Warung makan ini menyediakan menu makanan khas Sunda dan makanan tradisional lainnya.

Kamu dapat menikmati syahdunya suasana pegunungan yang sejuk dan segar alami sambil menyantap makanan sunda yang menggugah selera.

Tidak hanya itu, Saung Gawir menyediakan camping ground yang indah, perkebunan strawberry, dan bungalow dengan fasilitas lengkap dan harga terjangkau.

Lembah Ciwidey Resto

Credit: Aneka Tempat Wisata

Lembah Ciwidey Resto berlokasi masih dalam kawasan Valley Hot Spring and Resort. Jika kamu ingin memasuki kawasan ini, kamu akan dikenakan biaya tiket masuk sebesar 10 ribu per orang yang dapat ditukar dengan teh kota di restornya.

Kamu juga bisa menikmati pemandangan yang indah di Lembah Ciwidey Resto sambil menikmati lezatnya hidangan yang sajikan. Kamu bisa memilih menu lokal hingga menu western dengan berbagai pilihan minuman yang menyegarkan.

Pinisi Resort dan Glamping Lakeside

Credit: Wisata Bandung

Resto yang terletak tidak jauh dari tempat wisata populer Situ Patenggang ini sudah sangat terkenal. Konsepnya yang unik menarik banyak para wisatawan untuk berkunjung ke sini. Bentuknya menyerupai kapal phinisi sehingga kamu akan merasakan sensasi makan sambil berlayar.

Daya tarik utamanya tentunya adalah panorama alamnya yang spektakular. Tidak dapat diabaikan juga suasana alam yang sejuk dan menenangkan. Kamu bisa mengunjungi resto ini setelah berjalan-jalan di Situ Patenggang bersama keluarga atau orang tersayang. Pasti akan menjadi pengalaman yang berkesan dan menyenangkan.

 

Paket Wisata di Bandung

Kami Memiliki Paket Wisata Menarik untuk Kunjungan di Bandung