Wisata Alam Aceh – Aceh, memiliki banyak cerita unik dan menarik di dalamnya. Kota serambi Mekah ini memiliki pikat tersendiri dari berbagai aturan dan kebudayaan yang berlaku di sini.

Apalagi tentang kopi Gayonya yang merupakan kopi termahal di dunia. Orang-orang luar negeri saja mengetahuinya, bahkan banyak yang rela mengunjunginya langsung untuk membelinya.

Tapi, jarang yang mengetahui bahwa kota ini juga memiliki destinasi wisata yang sangat sayang untuk tidak di singgahi.

Aceh, sama halnya dengan daerah bagian dari Indonesia lainnya yang menyimpan banyak keindahan alam di dalamnya.

Dan inilah beberapa destinasi Wisata alam aceh di kota aceh ini, yang harus kamu kunjungi agar tidak rugi sudah sempat ke sini.

Air Terjun Tansaran Bidin | Wisata Alam Aceh Cantik

Wisata alam Aceh yang tepat dijadikan jujugan pencinta alam adalah air terjun Tansaran Bidin, tepatnya di desa Wonosari kecamatan Bandar kabupaten Bener Meriah.

Wisata Alam Aceh

Di sini kamu akan disuguhi dengan keeksotisan dari air terjun setinggi 50 meter, dengan bebatuan sungai serta tebing yang kokoh berdiri di sekitar air terjun menjadi penghias alami pemandangan di sini.

Tapi saat kamu ingin ke sini untuk pertama kali kamu harus meminta warga sekitar untuk menemani ya, karena air terjun berada di tempat yang masih tersembunyi, kamu tidak akan menemukan petunjuk arah menuju ke sana.

Air Terjun Rerebe Gayo

Air terjun Rerebe Gayo yang memiliki kolam berwarna biru. Wisata alam aceh ini berlokasi di desa Rerebe kecamatan Tripe Jaya kabupaten Gayo Lues.

Wisata Alam Aceh

Di sini, kamu akan disuguhkan dengan pemandangan yang cukup langka berupa air terjun cantik yang berada di atas perbukitan hijau.

Puas menikmati keindahan air terjun ini, kamu bisa menuju ke kolam biru yang letaknya sangat dekat dengan air terjun ini.

Kolam yang memiliki kedalaman sekitar 2 sampai 8 meter ini begitu jernih dan segar, di sini kamu bisa bermain air dan berenang sambil menikmati keindahan pepohonan yang mengelilingi pemandangan.

Danau Laut Tawar

Danau Laut Tawar adalah wisata alam Aceh yang berlokasi di Dataran tinggi Gayo, kabupaten Aceh tengah yang membelah bukit barisan.

Danau ini telah menjadi destinasi wisata tersohor di kalangan pelancong. Kamu akan merasakan sensasi berbeda saat mengunjungi danau ini.

Wisata Alam Aceh

Melihat bagaimana keindahan yang bahkan bisa langsung kamu lihat dengan mata kepala pantulannya di air danau ini.

Bahkan di sini kamu bisa merasakan keindahan dari dekat, seperti menyatu dengan alam yang disuguhkan. Di sini kamu bisa mendekat dengan danau ini bahkan sampai bisa menyentuh airnya langsung.

Pintu Rime Gayo | Wisata Alam Aceh Tersembunyi

Pintu Rime Gayo merupakan sebuah kecamatan di kabupaten Bener Meriah, provinsi Aceh.

Beberapa waktu lalu seorang traveler menjelajah di kecamatan ini, tepatnya di desa Arul Gading, dia pun kemudian menemukan air terjun tersembunyi.

Dan yang harus kamu ketahui adalah, air terjun ini memiliki keindahan luar biasa karena letaknya yang berada di himpitan pegunungan hijau.

Menjadikan alasan mengapa kamu harus mengunjungi air terjun ini, dan membuktikan sendiri bagaimana keindahan yang bisa kamu nikmati di sini.

.

Aceh, ternyata tidak hanya tentang kopi Gayonya saja yang menarik kota ini untuk dikunjungi. Dan itulah beberapa pesona Wisata alam aceh yang tersembunyi di kota serambi Mekkah ini.

Bagaimana? Cukup membuatmu semakin ingin segera mengunjungi destinasi Wisata alam Aceh di atas? Atau siapa yang sudah langsung memesan tiket untuk berlibur ke destinasi ini?