Hotel Unik di Jogja – Punya rencana untuk berlibur atau melakukan perjalanan bisnis ke Kota Yogyakarta?
Jika kamu punya rencana untuk liburan ataupun melakukan perjalanan bisnis ke Kota Yogyakarta, maka tentu kamu perlu menentukan akomodasi menginap yang nyaman sehingga dapat menunjang kenyamanan kerja dan liburanmu ketika lelah dan butuh istirahat yang cukup.
Jogja memiliki banyak resort dan perhotelan yang masing-masing menawarkan keunggulannya masing-masing. Beberapa hotel bahkan berani mengusung konsep kreatif yang unik dan tidak akan kamu temukan di hotel lain namun tetap tidak mengurangi kenyamanan para pengunjung.
Jika ada hotel bagus yang unik dan memberikan pengalaman menarik namun menawarkan harga yang tergolong terjangkau, kenapa tidak? Tidak kalah dari banyak hotel mewah lainnya, beberapa hotel ini menawarkan keunggulan yang tidak akan kamu temukan di hotel lain dengan harga yang terjangkau.
Adhiastana Hotel
Adhiastana Hotel ini terletak di wilayah Prawirotaman yang sangat strategis dan terkenal banyak turis asing. Berlokasi sangat dekat dengan salah satu Tempo Gelato yang sangat populer dengan produk es krim dan gelatonya. Hotel ini mengusung konsep klasik minimalis untuk arsitektur dan interiornya sehingga terasa lebih homey seperti di rumah pribadi.
Uniknya, hotel ini dikenal dengan hotel seribu pintu. Pasalnya, terdapat dinding yang seluruhnya menggunakan daun-daun jendela yang menjadikan desain tersebut sangat ikonik dengan hotel ini. Tidak hanya di area publik saja seperti lobi, bahkan kamar tidurnya pun tidak kalah estetik dengan desain minimalis didominasi warna putih dan coklat klasik.
Fasilitas yang ditawarkan pun sudah lengkap dengan kebutuhan minum dan air hangat. Kamu bisa menginap mulai 165.000,- hingga 1.400.000,-. Menariknya, buat kamu para backpacker, terdapat konsep kamar dormitory dengan harga terjangkau tapi tetap berkelas, loh.
Uniq Hotel
Uniq Hotel berlokasi di kawasan Jl. Magelang No. 61, Kricak, Tegalrejo. Lokasinya memang lebih jauh dari kawasan kota, lebih dekat ke area-area kampus tapi strategis dengan berbagai fasilitas publik yang populer. Hotel ini mengusung konsep desain ruang tematik yang mana bisa kamu pilih ketika menginap.
Hotel ini menawarkan tema dan konsep yang berbeda-beda untuk setiap kamar yang ditawarkan. Sebagian besar menyesuaikan dengan minat dan ketertarikan generasi modern, sebut saja seperti tema pantai, The Beatles Rolling Stones, safari, hingga tema otomotif seperti mobil balap.
Kamu tidak perlu khawatir, meskipun hotel ini tergolong unik dan menawarkan fasilitas lengkap, harga yang ditawarkan masih tergolong terjangkau. Kamu hanya perlu merogoh kocek antara 350.000,- hingga 700.000,- saja per malam untuk kapasitas dua orang. Bisa banget nih kamu mengajak pasangan atau bestie kamu untuk menginap di hotel ini.
Omah Njonja Bed & Brasserie
Hotel ini berada di kawasan Condongcatur, daerah Sleman. Meskipun letaknya yang lebih jauh dari kota dan lebih dekat ke area kampus, namun tak kalah menariknya loh. Kamu justru akan menemukan banyak pilihan resto dan cafe berkelas yang instagramable namun dengan harga yang lebih terjangkau karena berada di kawasan yang banyak ditinggali oleh mahasiswa dan mahasiswi Jogja.
Keunikan hotel ini dapat terlihat dari arsitektur dan desain interiornya yang memiliki kesan vintage dan tradisional. Perpaduan konsep vintage dengan desain khas Jawa dan sedikit sentuhan China yang terlukiskan dalam mural dan ornamen-ornamen pajangan membuatnya semakin unik dan menarik.
Hotel ini juga menyediakan tema kamar yang berbeda-beda, mulai dari tata ruang hingga detail yang ada dalam masing-masing kamar. Untuk menginap di hotel ini pun kamu hanya perlu mengeluarkan kocek mulai 350.000,- sampai 1.000.000,- per malamnya tergantung tipe kamar yang kamu pilih. Kamu bisa mengajak keluarga kecilmu untuk menginap di hotel ini ketika berlibur ke Jogja.
YATS Colony
YATS Colony sudah lama terkenal sebagai salah satu hotel dengan konsep unik yang estetik di Jogja. Keunggulan lainnya, hotel ini terletak dekat dengan berbagai objek wisata seperti Keraton Jogja, Taman Sari, dan Malioboro. Kamu bisa memilih hotel ini jika ingin menghabiskan waktu malam di Malioboro karena akan lebih mudah kamu jangkau ketika sudah kelelahan seharian jalan-jalan di Malioboro dan sekitarnya.
Hotel ini mengusung konsep urban minimalis yang berpadu dengan tatanan ruang hijau yang rapi dan bersih. Meskipun hotel ini tidak berukuran terlalu besar, setiap sudutnya menyuguhkan spot-spot unik yang sangat instagramable. Banyak influencer yang menjadikan hotel ini sebagai pilihan akomodasi saat ke Kota Jogja.
Konsep interiornya menggunakan warna-warna cerah yang memanjakan mata dan memiliki furniture yang terbuat dari bahan-bahan daur ulang yang diolah secara handmade. Uniknya, hotel ini memiliki tipe kamar menggunakan aksara Jawa, yakni tipe HA, NA, CA, RA, KA. Selain karena konsepnya yang anti-mainstream, harga yang ditawarkan per kamarnya pun tergolong terjangkau mulai 400.000,- hingga 800.000,- per malam.
LOKAL Hotel
Hotel ini merupakan salah satu lokasi shooting film Ada Apa Dengan Cinta 2. Tidak heran jika semakin menarik minat para pengunjung untuk merasakan suasana dan pesona unik Kota Jogja. Hotel ini mengusung konsep estetik yang unik dengan desain minimalis dan konsep unfinished touch.
Warna silver dan coklat kayu mendominasi setiap sentuhan interior yang digunakan di dalam hotel. Sedikit lukisan simpel warna-warna menghiasi dinding ruangan dan lantai menambah suasana lebih hidup. Terdapat tiga tipe kamar yang dapat menjadi pilihanmu, yaitu tipe A atau deluxe dan tipe terkecil yaitu tipe C.
Ada juga tipe B dengan konsep mezanin dan tata ruang bertingkat. Bagi mau pecinta konsep mezanin, tipe B bisa menjadi pilihan yang menarik. Seperti namanya, LOKAL hotel digarap oleh kreatif lokal dengan sungguh-sungguh sehingga menghasilkan sebuah hotel dengan konsep yang khas. Untuk menginap di hotel ini, kamu perlu merogoh kocek mulai 700.000,- per malam.
Greenhost Boutique Hotel
Berbicara soal hotel dengan konsep unik dan anti-mainstream di Jogja tidak akan lengkap tanpa menyertakan Greenhost Boutique Hotel. Pasalnya, hotel ini tidak hanya unggul dari konsep seni arsitektur dan interiortnya saja. Tema ramah lingkungan dan unfinished building yang terbuka yang lengkap dengan ruang hijau dan memiliki rumah kaca sendiri memberikan keunikan tersendiri.
Begitu memasuki hotel ini, kamu pasti akan terhipnotis oleh konsepnya yang unfinished tapi tetap tertata rapi dengan berbagai ragam karya seni yang terpajang sepanjang dinding hotel dan space khusus yang bernama Green Art Space.
Terkhusus kamu yang tertarik untuk bercocok tanam, hotel ini menyediakan Creative Farming penanaman tanaman hindroponik di area rooftop. Untuk menginap di hotel ini, kamu perlu membayar sebesar 700.000,- per malam. Tertarik untuk menginap di hotel ramah lingkungan yang modern dan kreatif?
Baca Juga:
Romantis! Ini Nih 10 Tempat Honeymoon Pilihan Terbaik di Indonesia
Tempat Camping Bogor, Berlibur dengan Suasana Alam Dekat Jakarta