Paket Wisata Bandung – Kamu suka memotret objek-objek di tempat yang pemandangannya indah untuk menyalurkan hobi fotografi?
Ingin berkunjung ke Bandung untuk liburan sekaligus mengasah skill fotografimu? Bisa banget lho!
Beberapa destinasi wisata di Bandung berikut bisa jadi tempatmu untuk menyalurkan hobi. Yuk simak terus artikel ini!
Kawah Putih
Terbentuk dari kaldera letusan Gunung Patuha, Kawah Putih merupakan destinasi wisata alam dengan pemandangan yang indah dan memanjakan mata.
Kawah Putih ini terletak di kawasan wisata Ciwidey, Kabupaten Bandung, yang terkenal dengan kesejukan hawa dan suasana pedesaan Priangannya yang kental. Terbayang kan bagaimana sejuknya di destinasi ini? Baru membayangkannya saja sudah terasa sejuknya.
Untuk sampai ke sini, kamu harus sampai ke titik drop–off lima kilometer di bawah situs kawah.
Banyak aktivitas yang bisa kamu lakukan di sini, antara lain berswafoto, melakukan hobi fotografi, bahkan kamu bisa melihat milky way dan sunrise di Sunan Ibu. Selain itu, terdapat tempat untuk berkemah, trekking, bird watching, serta mengeksplorasi keindahan alam dan faunanya.
Jika kamu sampai di tempat ini, sangat dianjurkan untuk menggunakan masker karena bau belerangnya yang sangat menyengat. Jadi, jangan lupa membawa dan menggunakan masker ya!
Jalan Braga
Meskipun jalan Braga berukuran kecil, tapi jalan ini tetap memiliki karakternya tersendiri. Nggak cuma itu saja, sejarahnya yang panjang juga menambah keunikan tersendiri di mata pengunjung.
Jalan Braga dulunya adalah kawasan pusat perbelanjaan utama bagi bangsawan kolonial Belanda, dan jalan inilah yang membuat Bandung disebut sebagai Paris van Java. Pasti kamu sudah nggak asing bukan dengan sebutan itu? Tentu nggak dong.
Di masa kini, jalan ini sudah diubah menjadi destinasi wisata yang diisi dengan sejumlah cafe, bar jazz, restoran kelas atas, serta toko roti. Selain itu, beberapa kios juga mengisi jalanan ini sehingga menambah keramaiannya.
Kamu bisa mengambil foto di sekitaran jalan ini karena view-nya yang aesthetic lho. Yuk datang ke Jalan Braga!
Gunung Tangkuban Perahu
Jika mendengar tentang gunung ini, tentu kamu langsung teringat tentang asal-usul dan legendanya yang mendunia, bukan?
Gunung Tangkuban Perahu yang merupakan gunung berapi aktif ini terletak 30 kilometer dari pusat kota Bandung.
Meskipun begitu, gunung ini memiliki pemandangan yang indah dan sering digunakan untuk tempat hunting foto oleh banyak fotografer.
Selain digunakan untuk hunting foto, banyak orang datang ke sini untuk trekking dan juga berpetualang.
Baca Juga: Eksplorasi Bandung, Rekomendasi Kuliner Bercitarasa Lezat yang Wajib Dicoba
Danau Situ Patenggang
Danau yang dikelilingi perkebunan teh hijau subur di semua sisinya ini cocok dikunjungi untuk menikmati pemandangan indah Bandung.
Di Danau Situ Patenggang ini, terdapat taman alam yang didirikan pada tahun 1981. Danau ini dijuluki sebagai salah satu atraksi terbaik di Bandung, yang cocok untuk dikunjungi fotografer.
Di tengah-tengah danau ini terdapat Pulau Cinta yang merupakan pulau berbentuk kecil.
Danau ini sangat menyenangkan untuk dikunjungi bagi para fotografer dan pencinta alam.
Dusun Bambu
Dusun yang terletak di Jalan Kolonel Matsuri KM 11, Kertawangi, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat ini merupakan dusun yang menawarkan pemandangan alam hijau yang menenangkan, yang cocok dikunjungi oleh fotografer.
Di dusun ini tersedia fasilitas yang lengkap sehingga pengunjung betah berlama-lama di sini.
Nah, itu dia 5 destinasi wisata di Bandung yang cocok untuk didatangi fotografer. Yang mana pilihanmu?