Tour Jogja – Magelang, sebuah kota di Jawa Tengah yang menyimpan keindahan alam yang menawan. Tempat ini juga memiliki beberapa tempat wisata yang sering dikunjungi wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Kamu dapat menemui bukti sejarah abad ke 9 di Candi Borobudur sampai keindahan dibalik kengerian Gunung Merapi.
Mari kita ketahui lebih lanjut beberapa tempat wisata yang wajib dikunjungi saat ada di Magelang.
Candi Borobudur
Candi Borobudur adalah candi terbesar di dunia, dan merupakan warisan dunia yang diresmikan oleh UNESCO pada tahun 1972. Candi Borobudur merupakan salah satu destinasi favorit di Indonesia baik oleh wisatawan lokal maupun mancanegara. Selain menjadi tempat wisata, candi ini terkadang digunakan untuk tempat peribadatan umat Buddha baik dari Indonesia maupun mancanegara pada hari-hari tertentu.
Candi Borobudur terletak di Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Candi yang memiliki sejarah yang panjang ini dibangun pada masa pemerintahan Dinasti Syailendra pada abad ke-9 Masehi, candi ini menjadi pusat kegiatan keagamaan dan kebudayaan pada zamannya. Namun, pada abad ke-14, candi ini ditinggalkan dan tertutup oleh lapisan abu vulkanik dari letusan Gunung Merapi. Baru pada abad ke-19, candi ini ditemukan kembali dan proses restorasi besar-besaran dilakukan untuk mengembalikan keagungan aslinya.
Candi Borobudur tidak hanya sekadar bagunan candi biasa. Tempat ini menyimpan sejarah, arsitektur, dan makna spiritual. Candi Borobudur sangat layak dikunjungi saat berkunjung ke Magelang, karena kamu dapat menikmati keindahan arsitektur pada zaman kekuasaan Dinasti Syailendra.
Baca Juga : 9 Aktivitas Wisata di Kawasan Candi Borobudur dan Sekitarnya
Air Terjun Kedung Kayang
Air Terjun Kedung Kayang terletak di Desa Wonolelo, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Air terjun ini terletak di lereng Gunung Merbabu sehingga dapat menawarkan suasana alam yang asri dan menyegarkan.
Untuk mencapai Air Terjun Kedung Kayang kamu akan melalui jalur setapak yang dikelilingi pepohonan rindang disertai kicauan burung yang berada di alam bebas. Setelah sampai di air terjun, rasa lelah akan hilang karena melihat keindahan air terjun setinggi 40 meter yang menghantam batuan di bawahnya.
Selain menikmati pemandangan dan kesegaran dari air terjun, kamu juga dapat bersantai di sekitar area air terjun yang dikelilingi pepohonan rindang sambil menyantap bekal atau makanan yang ada tentu sambil mengabadikan moment dengan berfoto karena banyak spot yang instagramable.
Silancur Highland
Silancur Highland terletak di Dusun Dadapan, Desa Mangli, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Tempat ini terletak di kaki Gunung Sumbing bagian timur sehingga suasana di tempat ini dingin dan sejuk.
Daya tarik utama dari tempat ini adalah pemandangan alamnya yang begitu indah karena kamu dapat melihat Kabupaten Magelang dari ketinggian. Selain pemandangan Kota Magelang, kamu juga dapat melihat Gunung Merapi, Merbabu, Telomoyo, dan Andong. Kamu dapat mengabadikan momen di Silancur Highland yang sangat instagramable.
Kamu dapat mendirikan camping di Silancur Highland untuk menikmati pemandangan langit berbintang pada malam hari, jika tidak ingin camping kamu juga dapat melakukan trekking atau kulineran di warung-warung yang menyajikan masakan khas Magelang yang lezat.
Taman Kyai Langgeng
Taman Kyai Langgeng adalah sebuah taman kota yang terletak di Desa Kemirirejo, Kecamatan Magelang Tengah, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Dahulu taman ini adalah bekas perkebunan kopi lalu diubah menjadi ruang public yang ramah dan nyaman untuk masyarakat.
Pengunjung akan disuguhkan hamparan rumput hijau yang luas, pepohonan rindang, dan berbagai bunga saat menginjakan kaki ke taman wisata ini. Selain menawarkan keindahan alam, taman ini juga menyediakan berbagai wahana permainan yang edukatif untuk anak-anak. Tempat ini juga memiliki kolam renang untuk menyegarkan badan setelah lelah perjalanan menuju wisata ini.
Taman Kyai Langgeng memiliki taman satwa yang berisi berbagai jenis hewan dari rusa sampai burung, selain itu terdapat juga taman edukasi yang menawarkan wisata belajar tentang berbagai hal dari sains sampai lingkungan hidup.
Taman Kyai Langgeng tidak hanya menawarkan keindahan alam untuk wisatawan, tetapi juga menawarkan wahana edukasi yang menyenangkan bahkan untuk anak-anak.
Gunung Merapi
Gunung Merapi adalah gunung berapi aktif di Pulau Jawa yang terletak di perbatasan antara Kabupaten Magelang di Jawa Tengah dan Kabupaten Sleman di Daerah Istimewa Yogyakarta.
Gunung ini menyimpan sejarah akan letusannya yang mengerikan, di samping itu Gunung Merapi juga menyimpan keindahan alam yang luar biasa dari hutan pinus yang rimbun sampai hamparan padang rumput yang luas ada di gunung ini.
Selain menikmati keindahannya, kamu juga dapat melakukan pendakian di beberapa rute yang tersedia jika tidak ingin mendaki, kamu juga dapat menyewa jeep tour untuk mengantar kamu menjelajahi lereng Gunung Merapi yang terjal dan menantang.
Itulah beberapa tempat wisata yang wajib dikunjungi saat memiliki waktu di Magelang, kamu dapat menikmati keindahan alam sampai belajar sejarah di tempat-tempat tersebut. Segera rencanakan liburanmu ke Magelang dan nikmati keindahannya secara langsung.