Obelix Hills

Destinasi Yogyakarta Tiket Masuk Rp25,000 Adventure Level

Paket Wisata Jogja 2 Hari - Para wisatawan yang ingin menjelajahi Yogyakarta tak hanya mencari wisata budaya dan sejarah, tapi juga spot foto instagramable. Selain HeHa Ocean View dan HeHa Sky View, Obelix Hills juga menjadi pilihan destinasi yang menarik untuk kita kunjungi.

Terletak di atas ketinggian, Obelix Hills menawarkan panorama alam yang menakjubkan, bagaikan lukisan alam yang terbentang luas di depan mata. Hamparan sawah hijau, perbukitan menawan, dan gemerlap lampu kota di malam hari siap memanjakan mata.

Pembangunan tempat wisata ini tentu didukung oleh berbagai pihak karena dapat meningkatkan perekonomian bagi warga sekitar. Objek wisata Obelix Hills dibangun di atas bebatuan breksi tanpa merusak struktur alamnya. 

Bukit yang awalnya hanya sebuah batuan purba biasa, sekarang sudah menjadi tempat wisata alam yang telah diresmikan sejak bulan Mei 2021 lalu. Pengunjung yang datang kesini juga memilih waktu sore menjelang malam. Hal ini dikarenakan daya tarik dari Obelix Hills adalah berburu sunset sekaligus hunting foto.

Daya Tarik Obelix Hills

Dari atas ketinggian, kamu dapat memandang panorama Kota Yogyakarta yang indah, bagaikan lukisan alam yang terbentang luas di depan mata. Hamparan sawah hijau, perbukitan yang menawan, dan gemerlap lampu kota di malam hari akan memanjakan matamu.

Obelix Hills menghadirkan berbagai spot foto unik dan kekinian yang siap mempercantik feed Instagrammu. Berpose di Sky Deck yang bagaikan berjalan di atas awan, berfoto di tengah lautan balon raksasa, atau menikmati suasana romantis di spot Love Lock. Setiap sudut Obelix Hills menawarkan latar belakang foto yang Instagramable.

Dikelilingi oleh pepohonan rindang dan udara yang sejuk, Obelix Hills menawarkan suasana yang asri dan nyaman untuk berlibur. Kamu bisa bersantai di gazebo-gazebo yang disediakan, piknik di taman, atau sekadar berjalan-jalan menikmati alam.

Bagi kamu yang menyukai tantangan, Obelix Hills menyediakan berbagai wahana seru seperti flying fox, ATV, dan paintball. Selain itu, kamu bisa menikmati hidangan khas Yogyakarta sambil bersantai karena ada kafe dan restoran yang menyajikan kuliner lezat dengan pemandangan yang indah.

Rute dan Lokasi 

Tempat wisata ini mudah dijangkau oleh para pengunjung yang berasal dari pusat Kota Yogyakarta. Lokasi Obelix Hills sangat dekat dengan Candi Prambanan atau lebih tepatnya berada di Klumprit, Blok 1 & 2, Wukirharjo, Prambanan, Sleman, Yogyakarta.

Rute yang paling aman untuk wisatawan yang berasal dari arah Yogyakarta adalah melewati Jalan Jogja-Solo menuju ke arah Candi Prambanan. Setelah bertemu dengan pertigaan, arahkan ke Jalan Piyungan-Prambanan menuju Candi Ijo dan Tebing Breksi dan nanti akan sampai di Obelix Hills.

Pastikan selalu memeriksa kendaraan yang akan dipakai menuju Obelix Hills. Hal ini dikarenakan akses jalan yang sempit disertai jalan tanjakan yang lumayan curam. Jadi gunakan kendaraan dengan kondisi yang prima.

Harga Tiket Masuk 

Kawasan wisata Obelix Hills buka setiap hari dan hari libur nasional. Hari Senin-Jumat harga tiketnya Rp 15.000 per orang dan berlaku pada jam 09.00-15.00. Sedangkan untuk jam 15.00-22.00 harga tiket masuknya Rp 20.000 per orang.

Akhir pekan dan hari libur nasional harga tiket masuknya Rp.20.000 per orang dan berlaku untuk semua jam. Tarif masuk Obelix Hills ini belum termasuk mencakup keseluruhan. Jadi parkir, resto, dan beberapa spot foto yang berbayar ditanggung diluar tiket masuk tadi.

Fasilitas 

Obelix Hills tentu menyediakan beberapa fasilitas yang menunjang kebutuhan bagi para wisatawan. Fasilitas yang disediakan antara lain sebagai berikut : 

  • Area parkir yang luas.
  • Toilet umum yang bersih dan nyaman untuk dipakai semua kalangan.
  • Mushola yang telah disediakan perlengkapan alat sholat.
  • Resto yang menyajikan makanan dan minuman enak.
  • 30 spot foto gratis, dan ada beberapa spot foto khusus yang berbayar.

 

Area Spot Foto

Ada 30 spot foto yang disediakan secara gratis, namun ada juga beberapa yang berbayar. Jadi bagi kalian yang ingin hunting foto di Obelix Hills bisa menyesuaikan kebutuhan dan mempersiapkan budget lebih.

Adapun spot foto yang berbayar antara lain sebagai berikut : 

The Swings 

Spot foto berupa ayunan yang dipatok dengan harga Rp.30.000 per orang dan Rp.50.000 untuk berdua.

Eagle Nest

Tempat nongkrong berupa jaring yang dipasang di atas jurang membuat foto semakin aesthetic. Harga tiketnya Rp.15.000 per orang.

The Edge Rock at Bar 

Cafe sekaligus lantai skywalk kaca yang dapat melihat jurang secara leluasa dengan tarif Rp.25.000 per orang. Setiap pengunjung dibatasi waktu selama 2 jam.

Casa Mexicana

Desain bangunan dengan nuansa Mexico yang instagramable membuat para pengunjung tertarik dengan spot foto ini. Tarifnya dipatok Rp.10.000 per orang.

Beberapa spot foto tadi bisa kalian dapatkan ketika berkunjung ke Obelix Hills. Yuk rencanakan liburanmu ke Yogyakarta bareng Labiru Tour. 

Jam Operasional 

Obelix Hills buka setiap hari, termasuk hari libur nasional, dengan jam operasional sebagai berikut:

  • Senin-Jumat: 09.00 - 22.00 WIB
  • Sabtu, Minggu, dan Hari Libur Nasional: 07.00 - 22.00 WIB

Sebelum berkunjung, pastikan untuk mengecek kembali jam operasional terbaru di situs web resmi Obelix Hills atau media sosialnya.

Paket Wisata di Yogyakarta

Kami Memiliki Paket Wisata Lainnya yang Menarik di Yogyakarta