2H1M Jogja Reguler Tour “Fun Activities”

Tour Jogja – Selama 2 hari 1 malam, Anda akan diajak untuk menikmati kombinasi sempurna antara petualangan alam, eksplorasi sejarah, dan pengalaman budaya yang tak terlupakan. Paket ini dirancang khusus untuk Anda yang ingin merasakan berbagai keseruan di Jogja dalam waktu singkat.

Perjalanan dimulai dengan Karst Tubing, aktivitas yang memacu adrenalin di aliran sungai yang mengalir melalui formasi batuan karst yang eksotis. Nikmati sensasi mengarungi sungai dengan ban dalam suasana alam yang asri dan menantang. Setelah puas bermain air, perjalanan dilanjutkan dengan mengunjungi Candi Borobudur, salah satu warisan dunia UNESCO yang menakjubkan. Di sini, Anda dapat mengagumi arsitektur megah dan relief-relief yang menceritakan sejarah serta ajaran Buddha.

Pada malam harinya, Anda akan diajak ke Malioboro, pusat perbelanjaan dan wisata kuliner yang legendaris di Jogja. Nikmati suasana malam yang ramai, cicipi berbagai makanan khas, dan temukan oleh-oleh unik untuk dibawa pulang. Pengalaman ini tidak hanya menyenangkan, tetapi juga memberikan kesempatan untuk merasakan denyut kehidupan malam kota Yogyakarta.

Hari kedua dimulai dengan Merapi Volcano Tour, sebuah petualangan yang membawa Anda menyusuri jejak letusan Gunung Merapi dengan menggunakan jeep. Nikmati pemandangan alam yang dramatis dan pelajari lebih dalam tentang salah satu gunung berapi paling aktif di dunia.

Hari 1: Penjemputan - Karst Tubing - Borobudur - Malioboro
  • Penjemputan di Stasiun/Bandara oleh Tim Labiru Tour
  • Mengunjungi salah satu obyek wisata air yang sedang hits di Jogja yaitu Karst Tubing Activity yang berlokasi di Sedayu. Merupakan aktifitas mengarungi arus sungai yang kanan kiri sungainya terdapat tebing/karst. Dalam melakukan aktifitas ini anda menggunakan tubing dan perlengkapan safety untuk memberikan keamanan kepada anda
  • Makan siang di dengan menu khas Jogja, di Gudeg Yu Djum
  • Mengunjungi candi bersejarah yang pernah dinobatkan sebagai salah satu keajaiban dunia di Candi Borobudur
  • Makan malam di lokal resto dengan menu variatif
  • Jalan – jalan menyusuri setiap sudut pusat kota jogja yang penuh kenangan di Malioboro
  • Check in hotel & free program
Hari 2: Merapi Volcano Tour - Shopping Tour - Transfer Out
  • Makan pagi di hotel dan lanjut proses check out hotel
  • Perjalanan ke Merapi untuk melakukan Volcano Tour Merapi menggunakan Jeep. Volcano Tour Merapi ini dilakukan dengan cara offroad menyusuri sisa-sisa erupsi Gn.Merapi pada tahun 2010,
  • Makan siang di lokal resto dengan menu variatif
  • Belanja oleh-oleh khas Jogja (Bakpia/Batik/Dagadu)
  • Pengantaran menuju Bandara / Stasiun, Jogja
  • Trip selesai dan sampai jumpa di tour selanjutnya

Paket Sudah Termasuk
  • Akomodasi menginap 1 malam di hotel pilihan (opsional)
  • Makan pagi 1x di restoran hotel (opsional)
  • Makan siang 2x di lokal resto pada hari ke 1 dan 2
  • Makan malam 1x di lokal resto pada hari ke 1
  • Transportasi ber AC dan nyaman sesuai standar pariwisata
  • Driver as Guide yang ramah dan profesional
  • Tiket masuk obyek wisata
  • Sewa perlengkapan tubing di Karst Tubing Activity
  • Sewa jeep offroad Lava Tour
  • Air Mineral 600ml 1 botol per orang per hari
  • Welcome snack box pada hari ke 1
  • Parkir dan donasi
  • Biaya service crew

Karst Tubing Sedayu

Paket Wisata Jogja 3 Hari – Indonesia menyimpan berbagai destinasi alam yang menakjubkan, salah satunya adalah Karst Tubing Sedayu. Lokasi dan Harga...

Candi Borobudur

Tour Jogja 3 Hari 2 Malam – Siapa yang tidak kenal dengan Candi Borobudur, tempat wisata yang satu ini memang sangat terkenal, bukan hanya bagi wisatawan...

Volcano Tour Merapi

Paket Study Tour Jogja – Ketika kamu bertanya tentang lokasi Lava Tour ini, kami akan mengajakmu berkeliling menikmati keindahan di kaki Gunung...

Paket Wisata Lainnya di Yogyakarta

Kami Memiliki Paket Wisata Menarik untuk Kunjungan di Yogyakarta

LABIRU TESTIMONIAL

Ini Pendapat Mereka Yang Telah Mempercayakan Liburannya Bersama Labiru Tour

Alhamdulillah liburan kami ke Malang menyenangkan dengan bantuan Labiru. Pelayanannya Oke. Terimakasih Labiru.
Endang Mulyani
Endang Mulyani
Sangat Puas! Pelayanan Baik Dan Sangat Ramah Dalam Hal Pelayanan. . . Semoga Sukses Terus Untuk Labiru Tour 👍
Sudirman
Sudirman
Alhamdulillah... puas banget... terima kasih Labiru Tour untuk tour Jogja nya yang mengesankan.... sukses selalu Labiru...
Hikmah
Hikmah Habsyie
PT.Nuansa Asri Abadi
Labiru pelayananya enak banget sippp dah pokoknya
Fanani
Fanani
Selama di Bali pelayanan Labiru sangat memuaskan kami sekeluarga. Tidak salah kami menggunakan jasa travel Labiru, selain itu juga objek2 wisata yg ditawarkan...
Taufik Hidayat, S.Kep.,Ns., M.MKes
Taufik Hidayat, S.Kep.,Ns., M.MKes
Banjarmasin
Baca Lainnya