Cafe BromoMalang memang tidak ada habisnya memberikan kejutan baru bagi para wisatawan. Kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru masih menjadi daya tarik pariwisata alam paling unggul di Malang. Berbagai jenis fasilitas pendukung sektor pariwisata di Bromo pun terus berkembang, salah satunya seperti penyedia akomodasi dan industri food and beverage. Salah satu yang paling populer saat ini adalah cafe.

Cafe masa kini tidak hanya selalu menawarkan keunggulan menunya saja. Banyak cafe yang justru menjadi menawarkan keunggulan lain saat ini seperti inovasi konsepnya dan pemandangan yang anti-mainstream. Bromo sebagai salah satu destinasi wisata utama pun punya banyak tempat tongkrongan menarik yang bisa kamu kunjungi, salah satu yang terbaru, hits dan sedang viral saat ini adalah Bromo Hillside Cafe. 

 

Seputar Kawasan Nasional Bromo Tengger Semeru

Ada banyak wisata menarik yang dapat kamu kunjungi di kawasan Bromo. Beberapa yang paling populer seperti Kawah Bromo, Pasir Berbisik, Bukit Teletubbies, Padang Rumput Savana, dan banyak puncak untuk menikmati indahnya matahari terbit pada pagi hari.

Puncak bukit yang terkenal dengan keindahan matahari terbit di Bromo adalah Penanjakan 1, Penanjakan 2, Seruni Point, Puncak B29, Bukit Cinta, Bukit Kingkong, dan Bukit Mentigen. Beberapa tempat tersebut tentu akan memberikan sensasi dan keunikan yang berbeda.

Pengunjung yang datang ke Bromo, biasanya berkeliling menggunakan jeep yang dapat kamu sewa di sekitaran Bromo. Cara lain yang lebih mudah adalah mencari penyewaan jeep atau paket wisata ke Bromo dari Malang Kota atau Batu. 

Dengan begitu, kamu tidak perlu repot mencari jeep dan membuat rencana perjalanan sendiri. Agen-agen perjalanan tersebut biasanya mereka sudah menawarkan tempat rekomendasi yang paling efisien dengan rute sehingga dapat memaksimal waktu perjalananmu. 

 

Credit: Wisata Rakyat

Lokasi dan Jam Buka Bromo Hillside Cafe

Bromo Hillside Cafe ini tengah viral dan menjadi perbincangan hangat di media sosial karena keunikan dan konsepnya yang anti-mainstream. Berlokasi di Post Jemplang, Jl. Semeru Bromo, Desa Ngadas, Kecamatan Poncokusumo, Malang. 

Jika kamu berangkat dari Malang Kota, kamu bisa memilih jalur Tumpang, melewati Jalan Gubugklakah untuk sampai Pos Jemplang atau bisa juga menggunakan panduan Google Maps. Cafe ini buka mulai pukul 07.00 hingga 17.00 WIB.

Kamu bisa datang pada pagi hari jika tidak terlalu menyukai suasana yang ramai. Selain itu, kamu juga bisa lebih leluasa mencari spot foto incaranmu tanpa perlu bergiliran dengan orang lain. Pasalnya, semakin sore biasanya pengunjung akan semakin ramai. 

 

Credit: UnewsId

Tiket Masuk Bromo Hillside Cafe

Cafe ini berada di dalam kawasan TNBTS (Taman Nasional Bromo Tengger Semeru) sehingga jika kamu ingin berkunjung ke tempat ini, kamu akan dikenakan biaya masuk TNBTS terlebih dahulu sebesar 29.000,- saat hari biasa dan 34.000,- di akhir pekan. 

Setelah masuk kawasan, kamu juga perlu membayar biaya masuk ke kafe sebesar 35.000,- untuk dewasa dan 25.000,- untuk anak-anak. Kamu juga memilih paket tiket masuk yang sudah termasuk kopi dan snack sebesar 50.000,- per orang.

Jika kamu membawa keluarga dan anak-anak, pastikan untuk berhati-hati karena tempatnya yang tinggi memiliki tangga naik yang cukup curam dan licin ketika masih basah. Namun, tenang, usahamu akan terbayar dengan pemandangan dari atas yang spektakuler.

 

Credit: Sinergi Madura

Daya Tarik Bromo Hillside Cafe

Dari atas cafe ini, pengunjung dapat menikmati pemandangan empat gunung sekaligus, yaitu Gunung Bromo, Gunung Semeru, Gunung Arjuno, dan Gunung Kawi. Konon, cafe ini adalah yang tertinggi di Malang Raya bahkan se-Jawa Timur. 

Kamu bisa melihat pemandangan megah kawasan bromo dalam sudut pandang 360 derajat dari ketinggian. Keindahan landscapenya pasti akan membuatmu terhipnotis dengan panorama pegunungan dengan suasana sejuk khas pegunungan. 

Cafe ini mengusung konsep menara pandang menjulang tinggi semi terbuka yang menjadi titik temu untuk menyaksikan pemandangan empat gunung sekaligus di Jawa Timur. Selain itu, kamu juga dapat melihat panorama bukit panorama Bukit Teletubbies dan Padang Savana dari ketinggian.

 

Credit: TIMES Indonesia

Cafe 360 Derajat View 4 Gunung Sekaligus 

Tempat ini banyak menjadi pilihan wisatawan bukan hanya untuk menikmati sensasi ngopi di atas ketinggian yang menyatu dengan alam pegunungan megah, namun juga banyak menjadi buruan para pecinta traveling bahkan influencer dari berbagai daerah. 

Jika kamu ingin menyaksikan pemandangan gunung yang jelas, kamu harus datang pada waktu yang tepat, yaitu saat cuaca cerah. Terutama jika kamu hendak mengabadikan foto dengan pemandangan terbaik saat ke Bromo. Tak jarang kawasan ini tertutup kabut tebal.

Jika kamu tipe yang lebih menyukai suasana kabut sejuk dan tenang, kamu bisa datang di waktu kabut tebal menyelimuti tempat ini Terutama saat musim penghujan dan saat cuaca dingin. Dengan begitu, kamu dapat merasakan sensasi sejuk bak negeri di atas awan. 

 

Credit: Bromo Hillside

Makanan dan Minuman di Bromo Hillside 

Bromo Hillside Cafe menyediakan banyak menu makanan dan minuman. Mulai dari hidangan lokas khas nusantara, masakan oriental, masakan continental, berbagai jenis snack, hingga dessert. Jenis minuman yang ditawarkan pun beragam. 

Bagi kamu pecinta kopi, kamu bisa memesan espresso, americano, chappuccino, cafe latte, cafe mocca, caramel macchiato, creme brulee, kopi susu gula aren, jamaican coffee, dan kopi spesial khas Bromo Hillside. 

Bagi kamu yang tidak menyukai minuman coffee, kamu bisa memilih jenis minuman non coffee seperti cokelat, berbagai jenis teh, minuman tradisional, jus, smoothies, atau cocktail. Untuk harga menu makanan dibanderol mulai 27.000,- hingga 125.000,-. Sedangkan, untuk harga menu minuman mulai 15.000,- hingga 35.000,-.

Baca Juga: 
12 Wisata Bromo Tengger Semeru yang Wajib Banget Kamu Kunjungi
Keren! Destinasi Wisata Baru Jembatan Kaca Bromo, Pertama Milik Indonesia

Paket Wisata di Bromo

Kami Memiliki Paket Wisata Menarik untuk Kunjungan di Bromo