Liburan Malang– Kota Malang merupakan Kota terbesar ke-2 setelah Surabaya di Jawa Timur, namun Malang juga merupakan kota yang paling mencolok di bidang pariwisatanya. Memiliki hawa udara khas dataran tinggi, Malang memiliki banyak sekali tempat wisata mulai dari wisata alam, wisata edukasi, hingga wisata sejarah.
Selain itu Kota Apel ini juga memiliki berbagai makanan khas yang lezat dan wajib kalian coba saat liburan ke Kota Malang. Nah buat kalian yang mau berlibur di Kota Malang dan nggak mau repot mempersiapkan liburannya atau mengatur watu berlibur tenang kami, Labirutour siap membantu dengan menawarkan bebagai paket menarik. Berikut Paket Malang 3H2M, 2H1M / Paket Custem belom tau mau kemana, berikut kami (Labirutour) akan memberikan sedikit informasi mengenai 20 tempat liburan di Malang yang bisa kalian kunjungi.
Baca Juga: 20 Tempat Wisata di KOTA BATU Terbaru Lengkap Dengan Harga Tiket & Lokasi
Batu Night Spectacular
Menikmati malam di Batu Night Spectacular atau lebih di kenal BNS, tempat wisata ini terletak di Jalan Hayam Wuruk Nomer 1, Oro-oro Ombo, tempat ini buka setiap hari pukul 15.00 – 24.00 WIB. Kamu hanya perlu merogoh kocek Rp 30.000 untuk weekday, Rp 40.000 saat weekand untuk tiket masuk, ada beberapa wahana yang dikenakan biaya tambahan.
Ajak rekan-rekan atau keluargamu untuk bermain berbagai macam wahana, seperti Go Kart dan Drop ‘N Twist. Kamu juga bisa menyaksikan Dancing Fountain di BNS. Menuju pintu keluar kamu akan melewati Night Market, pusat belanja oleh-oleh khas batu dan malang.
Batu Secret Zoo
Merupakan kebun binatang yang mengadopsi konsep modern. Pengelola berusaha menempatkan binatang yang ada dengan baik sehingga tidak terlihat sesak dalam kandang. Selain mengamati binatang, wisatawan juga bisa menikmati hiburan menarik.
Luas Batu Secret Zoo mencapai 15 hektar. Wisatawan bisa berkeliling sampai puas mulai pagi sampai sore. Di sekitar tempat liburan ini juga terdapat penginapan yang dapat menampung banyak wisatawan. Untuk harga tiket masuk kebun binatang ini Rp 75.000,-/orang, tempat wisata ini terletak di Jl. Oro-oro Ombo No 9, Temas, Kec Batu, Kota Batu, Jawa Timur.
Baca Juga: 20 Tempat Wisata di KOTA BATU Terbaru dan Terhits
Jawa Timur Park 1
Tempat liburan lainya di Kota Apel ini adalah Jawa Timur Park 1, atau lebih di kenal Jatim Park 1. Tempat ini adalah temat hiburan yang sama dengan DUFAN yang memiliki banyak wahana yang menarik untuk di coba, mulai dari Bom-bom car hingga yang ekstrim pun ada di sini. Tak lupa juga rumah horor yang harus di coba jika mengunjungi tempat ini.
Tak hanya itu saja, Jatim Park 1 ini pun juga memiliki water pool yang mempunyai arus buatan untuk bermain. Terdapat pula bioskop 3D yang membuat film akan terasa lebih nyata. Untuk spot berfoto, jatim park 1 memiliki banyak sekali spot cantik yang membuat liburan bisa di abadikan dengan baik.
Taman Selecta
Destinasi wisata berikut adalah Taman Wisata Selecta yang merupakan taman bunga yang begitu indah. Tak hanya sekedar taman bunga saja, pemandangan sepanjang jalan menuju selecta pun sangat menawan. Tempat ini sangat cocok untuk anda yang memang benar-benar sedang ingin mengusir penat di kepala anda. Karna anda akan di suguhkan pemandangan alam yang khas Malang yang berpadu dengan udara yang sejuk dan fresh. Kota batu juga sangat cocok buat liburan dan rekomendasi saya liburan 3H2M sangat memuaskan pastinya
Selain pemandangannya yang indah terdapat pula wahana yang di sediakan untuk pengunjung. Seperti berkendara dengan kuda, sepeda angin, kolam renang, dan lain sebagainya. Taman selecta terletak di Jl. Raya Selecta No 1, Tulungrejo, Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur. Untuk tiket masuk tepat wisata ini dikenakan biaya tiket masuk Rp 40.000,-/orang.
Jawa Timur Park 2
Nah tempat wisata selanjutnya masih tentang Jawa Timur Park, kali ini Jawa Timur Park 2. Konsep dari Jatim Park 2 ini berbeda dengan Jatim park 1 yang mengusung wahana hiburan untuk pengunjung. Namu di Jatim Park 2, anda akan di suguhkan tempat yang lebih edukatif karna mengusung tema kebun binantang. Terdapat museum satwa, batu secret zoo, dan juga pohon inn hotel yang bisa anda kunjungi.
Untuk datang berkunjung di museum satwa, anda hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp 20.000,-/orang. namun jika anda ingin pergi ke batu secret zoo anda harus mengeluarkan biaya antara Rp 75.000,-/orang. Tempat wisata ini terletak di Jl. Oro-oro Ombo No 9, Temas, Kecamatan Batu, Jawa Timur.
Mata Air Sumber Sirah
Tempat liburan di malang kali ini terletak di Desa Sumber Jaya, Kec Gondanglegi, Kab Malang. Sumber Sirah merupakan wisata air tawar jernih yang sangat jernih, dimana anda dapat berenang dan snorkeling. daya tarik tempat ini adalah pemandangan menakjubkan keindahan ganggang hijau di dasarnya.
Nah bagi kalian yang mencari tempat liburan malang yang gratis, mata air ini bisa bisa menjadi pilihan karna tidak ada biaya tiket masuk alias tanpa di pungut biaya. Namun ada yang menyewakan ban untuk berenang. Ban ukuran dewasa seharga Rp 5.000 dan untuk anak-anak Rp 2.000. jadi, tunggu apalagi?
Jawa Timur Park 3
Tempat liburan malang kali ini merupakan lanjutan Jawa Timur Park 1 & 2, nah kali ini Jawa Timur Park 3. Tempat ini baru saja di bangun dengan mengusung konsep dinosaurus yang mengagumkan. Terdapat banyak wahana yang seru seperti dino park, fun tech, galeri musik, 6D cinema, infinite world, XD, jurassic action, house of zombie, virtual arena, dino bazzar, dan sniper zone.
Harga setiap wahana di patok hampir sama semua, seperti Dino Park Rp 100.000, Funtech Rp 30.000 per 2 jam, Galeri Musik Rp 50.000, 6D Cinema Rp 20.000, Infinite World Rp 30.000, XD Rp 20.000, Jurassic Action Rp 25.000, House of Zombie Rp 20.000, Virtual Arena Rp 15.000 per permainan, Dino Bazzar Rp 5.000 per koin, dan Sniper Zone Rp 5.000 per koin.
Hawai Waterpark
Sesui dengan namanya, kamu dan keluarga dapat merasakan beragam wahana bernuansa air di hawai water park seperti. Waikiki Beach (kolam tsunami), Waimea Stream River (kolam arus), dan Hawai Water House (aneka permainan anak seperti ember air raksasa)
Tempat liburan malang ini buka setiap hari pukul 09.00 – 16.30 tarif masuk Rp 75.000 saat weekday dan weekand Rp 110.000. hawai waterpark berada di Jl. Graha Kencana Raya, Banjararum, Singosari, Berbatasan langsung dengan kota malang, sekitar 10 menit berkendara dari terminal arjosari.
Air Terjun Sumber Pitu
Nah buat pecinta wisata alam cocok nih, Nama air terjun ini belum terlalu dikenal oleh wisatawan karna aksesnya yang sulit di lalui/dijangkau. Air terjun ini terletak jauh di hutan, sehingga ketika hendak mengunjunginya anda harus berpetualang menjelajahi hutan dengan bebatuan yang terjal.
Sepanjang perjalanan, anda akan dimanjakan dengan suasana alam yang asri dan hamparan pepohonan hijau yang menjulang tinggi. Begitu tiba di sana, anda bisa bermain main dengan air yang menyegarkan atau berenang karena air terjun ini tidak terlalu dalam.
Eco Green Park
Tempat wisata ini masih terletak di daerah batu. Anda juga bisa liburan ke Eco Green Park. Di tempat satu ini tidak hanya bisa bermain namun juga bisa berwisata edukasi. Setidaknya terdapat 35 wahana edukasi yang bisa anda jajal bersama keluarga. Terutama bagi anda yang memiliki buah hati, pasti akan senang mengunjungi eco green park ini.
Tujuan dari tempat wisata ini memang untuk belajar ekosistem, terutama pada anak-anak. Nantinya akan di bagi 3 zona yakni zona miniatur candi yang ada di seluruh jawa, musik plaza, world parrot, insectarium, duck kingdom water track, rumah terbalik, jungle adventure, hingga dome multimedia. Harga tiket masuk Rp 70.000,-/orang.
Museum Angkut
Siapa bilang berkunjung ke museum itu membosankan? Coba deh anda datang ke museum angkut, maka kejenuhan anda akan museum langsung akan segera sirna. Tempat liburan batu malang ini memiliki konsep yang berbeda jika dibandngkan dengan museum yang pada umumnya.
Jika museum lain menawarkan benda-benda bersejarah seperti bebatuan zaman purbakala, alat makan zaman dulu, atau mungkin senjata perang, museum angkut mengoleksi mobil-mobil tua yang otentik banget. Mobil-mobil tuadari berbagai benua seperti eropa, amerika, atau asia bisa anda temui di sini. Bahkan kendaranan-kendaraan zaman dahulu seperti kereta yang di tarik kuda atau sapi ada di sini.
Hal yang lebih menarik dan keren lagi adalah museum angkut tersebut ada juga mobil yang pernah digunakan oleh Presiden Soekarno, harga tiketnya cukup terjangkau yaitu Rp 50.000,-/orang untuk weekday dan Rp 75.000,-/orang untuk weekand tapi kepuasan berkunjung di museum tersebut di jamin sesuai.
Alun-Alun Kota Batu
Tak hanya kota malang yang punya alun-alun yang menarik untuk dikunjungi, kota batu juga memiliki alun-alun loh. Kota ini menjadi satu-satunya kota di indonesia yang alun-alunnya memiliki feris wheel atau bianglala.
Selain itu di alun-alun ini juga terdapat playground anak-anak, ruang informasi berbentuk strawberry, serta patun bentuk apel yang menjadi icon dari kota malang sendiri. Kerennya anda tidak perlu mengeluarkan uang seperak pun untuk bisa menikmati keseruan alun-alun kota batu ini.
Hanya saja untuk menaiki wahana bianglala kamu tetap harus membayarnya. Tapi lebih dari itu sekedar duduk-duduk sembari melihat air mancur saja sudah cukup menghibur anda. Alun-alun ini sering sekali menjadi pilihan wisatawan yang mencari tempat wisata di batu malang yang murah.
Omah Kayu
Nah destinasi wisata yang baru hits di malang nih Omah Kayu. Tempat ini sebenarnya sebuah penginapan yang bertemakan rumah pohon. Buat kamu yang ingin merasakan sensasi tidur di rumah pohon, omah kayu ini merupakan pilihan yang tepat.
Buat kamu yang tertarik silahkan mengunjunginya, silahkan datang ke daerah batu malang jawa timur tepatnya di sekitar wisata olahraga paralayang, Gunung Banyak. cukup bayar Rp 5.000,- saja kamu bisa duduk-duduk santai di atas pohon.
Pantai Balekambang
Nah pantai yang satu ini banyak orang bilang mirip dengan pantai yang ada di pulau bali yaitu Tanah Lot. Selain itu pantai ini juga merupakan salah satu pantai di jawa timur yang paling populer, terletak di Desa Srigonco, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, keindah pantai ini tidak main-main loh.
Air laut yang biru jernih dan bersih disertai desiran ombak akan menyambut kedatangan kamu. Yang menambah keeksotisan pantai balekambang adalah adanya Pura Luhur Amertha Jati yang megah dan di hubungkan sebuah jembatan
Selain itu sejauh mata memandang, kamu akan di suguhi dengan jejeran pulau-pulau, mulai darI Pulau Wisenggeni, Pulau Anoma, dan Pulau Ismoyo. Nggak asing dengan nama-nama pulau tersebut? Ya karna nama pulau tersebut di ambil dari pewayangan. Nah untuk ke pantai ini kamu cukup merogo kocek Rp 20.000,-/orang.
Alun-alun Malang
Nah alun-alun menjadi tempat wisata yang sangat terjangkau. Wisatawan cukup membayar parkir saja. Terdapat berbagai wahana permaninan untuk anak-anak dan dewasa di sini. Alun-alun malang juga menyediakan photobooth, gazebo, area skateboard, dan lain sebagainya.
Alun-alun kota malang menjadi lokasi wisata yang cocok untuk bersantai. Wisatawan dapat beristirahat sambil menikmati jajanan yang di jual di sekitar alun-alun. Nah alun-alun cocok menjadi lokasi untuk mengakrabkan diri dengan keluarga atau teman-teman.
Kampung Warna-Warni Jodipan
Tempat liburan yang bisa kamu kunjungi bersama rekan-rekan anda di malang salah satunya adalah kampung warna warni jodipan. Tempat wisata ini banyak di bicarakan di media sosial karna banyak spot foto yang menarik dan instagrammble.
Kampung warna-warni jodipan berlokasi di daerah kelurahan jodipan, dimana bisa di tempuh selama 10 menit dari stasiun kota malang. Berada di dekat jalan raya, membuatnya mudah di temui dan juga menarik banyak perhatian wisatawan. Salah satu daya tarik pada daerah ini adalah lukisan 3D yang kekinian yang cukup unik dan instagenik.
Wisata Pujon Kidul
Tempat liburan kali ini banyak menyajikan kuliner-kuliner khas nusantara, dan tempat berfoto yang sangat menakjubkan. Karna berada di dataran tinggi, tempat wisata ini memiliki hawa yang cukup sejuk.
Fasilitas yang di tawarkan selan tempat berfoto, anda juga dapat menikmati area outbound yang sudah tersedia di sana. Anda dapat mengeksplore perkebunan yang berada di sana menggunakan ATV yang tersedia.
Tempat wisata ini sangat cocok buat berlibur bersama keluarga, kami LABIRUTOUR juga memiliki sedikit informasi tempat wisata keluarga yang Recommended buat liburan bersama keluarga. Berikut 10 Tempat Wisata Keluarga di Batu Malang
Museum Tubuh
The Bagong Adventure merupakan sebutan yang lebih dikenal daripada Museum Tubuh. Tempat wisata ini mengusung tema wisata edukasi. Tempat ini merupakan museum yang mempelajari anatomi manusi pertama di indonesia. Hanya dengan menempuh jarak 30 kilometer saja dari kota malang.
Fasilitas yang di berikan anatara lain multimedia yang menunjang tiap zona, serta check up kesehatan secara gratis, tarif untuk memasuki museum ini sekitar Rp 50.000,-/orang hingga Rp 70.000,-/orang. Tempat wisata ini terletak di Jl. Kartika No.2, Kec Batu, Kota Batu, Jawa Timur.
Malang Night Paradise
Masih termasuk kota, pilihan wisata malam di malang yang pertama ini hanya buka dari pukul 18.00-23.00 WIB. Cocok sekali bagi yang ingin menyegarkan pikiran di malam hari setelah beraktivitas lama seharian. Memiliki alamat lokasi di Jalan Graha Kencana Raya No. 66, posisinya mudah ditemukan oleh wisatawan yang dari jauh sekalipun.
Saat ini, sudah ada transportasi umum yang melewati tempat wisata ini. Untuk mengunjungi pilihan wisata malam ini kita hanya perlu menyiapkan uang sebesar Rp. 25.000 di hari aktif dan Rp. 35.000 saat weekend. Baru dibuka tahun 2018, terdapat nilai tambah yang dimilikinya karena sarana edukasi yang ditawarkan Malang Night Paradise.
Agrowisata Kebun Teh Wonosari
Tempat Liburan Malang terahir dari pembahan ini adalah Kebun Teh Wonosari, terletak di sekitar kota malang tempat ini merupakan tempat yang tepat untuk habiskan waktu liburanmu, di tempat ini udara sangat begitu sejuk dan nyaman dengan hamparan kebun teh yang cukup indah.
Tak hanya sekedar liburan biasa di tempat ini kamu di sediakan beberapa wahana seperti outbound, area berkemah, kolam air panas, dan lain-lain. Anda pun dapat menikmati udara yang segar bersama keluarga sambil melihat pengolahan teh secara langsung hingga mencicipi tehnya.
Pantai Tiga Warna
Ini dia Tempat Wisata Alam di Malang Terbaru Pantai Tiga Warna menawarkan keunikan tersendiri. Sesuai warnanya, pantai ini menghadirkan pemandangan dalam 3 warna yang menarik dan sangat jarang ditemui di pantai lain. Perbedaan warna menunjukkan adanya perbedaan kedalaman dari air laut.
Wisatawan juga bisa melihat pasir pantai berupa warna merah muda. Keunikan ini menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Nah Pantai Tiga Warna berada di Desa Rejo, Pantai Tiga Warna dapat dikunjungi setiap hari mulai pukul 07.00-18.00.
Pantai Sipelot
Selain pantai tiga warna dan pantai balekambang ternyata malang masih memilliki Pantai Sipelot. Pantai ini terletak di desa Pujiharjo, Kabupaten Malang, Pantai dengan pasir berwarna coklat dan laut berwarna biru jernih menjadi magnet kuat yang di miliki pantai sipelot. Sayangnya anda tidak boleh bermain air di pantai ini, karna ombaknya yang terlalu tinggi dan cukup berbahaya.
Meskipun tidak bisa bermain air nilai plus lainya yang di miliki pantai ini adalah adanya coban sipelot, yakni air terjun yang tingginya sekitar 10 meter. Untuk harga tiket masuk pantai sipelot saat ini masih gratis, namun suatu saat akan dikenakan biaya retribusi jika sudah ada pengelolanya.
Pantai Ngliyep
Nah terahir tempat liburan malang yang bertemakan pantai, Pantai Ngeliyep. Pantai cantik berpasir halus ini terletak 62 KM dari selatan Kota Malang. Selain pasir putihnya keunikan pantai ini adalah terlihat masih sangat asri dan bersih dikarenakan masih jarang pengunjung nah cocok nih buat yang nyari udara segar.
Anda bisa bersantai sembari menikmati deburan ombak yang datang di antara batu karang di tengah lautan. Harga tiket masuknya juga terbilang sangat murah, yaitu sekitar Rp 5.000,-/orang dan untuk parkir kendaraan juga Rp 5.000,-/kendaraan
Kusuma Waterpark
Kusuma Waterpark merupakan salah satu waterpark yang memiliki ketinggian 110 mdpl. Pengunjung tidak hanya bisa bermain air, namun juga bisa sekalian menikmati pemandangan pegunungan yang mempesona.
Waterpark yang tersedia memiliki berbagai kolam yang diberi nama dengan nama buah buahan. Masing masing kolam ini memiliki kedalaman dan juga wahana air yang berbeda beda. tempat wisata di malang juga bisa buat kegiatan Outboun/ Gatherig loh
Gunung Bromo
Gunung Bromo menjadi destinasi wisata yang ramai dikunjungi, Gunung Bromo terletak di Kabupaten Malang. Banyak orang beramai-ramai untuk berjalan menuju puncak. Saat pagi ada banyak wisatawan menuju puncak untuk melihat matahari terbit.
Nah buat yang mau liburan tapi waktunya mempet kami juga punya paket: 2H1M / Liburan dii Malang Seharian
Di lereng Gunung Bromo terdapat hamparan pasir. Di tempat ini wisatawan bisa berjalan-jalan atau menyewa kuda untuk ditunggangi. Tidak jarang ada wisatawan yang melakukan kegiatan olahraga di sini.
Air Terjun Coban Sewu
Air terjun ini sungguh tiada duanya keindahan alamnya, air terjun ini mejulang megah setinggi 180 meter menuruni tebing hijau. Di dekat air terjun tersedia jalur trekking untuk menikmati pemandangan di sana. Namun, jika Anda ingin melihat lebih dekat dan menyukai sensasi, ada jalanan berpengaman bambu yang sempit dan curam untuk turun ke dasar air terjun. Di sana Anda dapat menapaki tanah dan batuan basah, menyentuh air, dan merasakan udara sejuk di sekeliling Anda.
Wisata Tubing Wringinanom
Jika Anda sedang berada di kawasan lereng Gunung Semeru, tak ada salahnya mencoba Tubing atau Body Rafting. Olahraga semi ekstrem ini jadi destinasi wisata alam terbaru di Kabupaten Malang dan wajib untuk dicoba.
Berada di Dusun Besuki, Desa Wringinanom, Kecamatan Poncokusumo. Kawasan ini menawarkan liburan dengan sensasi baru yakni tubing dengan memanfaatkan aliran sungai. Anda hanya menggunakan tub (ban) untuk menaklukkan derasnya arus Sungai Amprong yang berbatu. Selain itu, di hulu sungai juga terdapat Coban Pelangi yang mengalir dari lereng Gunung Semeru.
Tempat wisata alam di Malang ini bisa dinikmati cukup dengan Rp 15 ribu saja. Di tempat ini juga tersedia tracking motor trail dan camping ground. Dengan menggunakan peralatan keamanan dan tub. Pemandu membawa wisatawan menyusuri perbukitan menuju titik awal meluncur.
Pulau Sampu
Nama Pulau Sempu beberapa waktu terakhir ini memang lagi “naik daun”. Ada banyak wisatawan yang datang ke sana untuk bisa melihat pesona Pulau Sempu yang banyak dibicarakan tersebut.
Memang sih keindahna pulau sempu luar biasa, namun bagi Anda yang tidak terbiasa trekking ada baiknya memikirkan ulang untuk datang ke sana. Kecuali Anda memang sudah mempersiapkan fisik alias makan yang banyak dan berlatih jalan jauh sebelum memutuskan ke Pulau Sempu.
Banyak wisatawan yang datang ke sana untuk camping di pantai yang bernama Segara Anakan. Segara Anakan adalah pantai tersembunyi yang terletak di tengah pulau yang dikelilingi dengan tebing. Kalau dilihat sekilas sih mirip dengan Pantai Phuket. Benar-benar tempat wisata di Malang yang indah dan eksotik.
Satu yang perlu Anda ingat jika berkunjung ke sini. Pulau Sempu pada hakikatnya adalah Cagar Alam yang wajib dijaga kelestariannya. Jika toh akhirnya Anda melancong ke Sempu, tolong tetap jaga kebersihan dan kelestarian tempat ini.
Coban Nirwana
Tempat ini Dikenal juga dengan nama Coban Mbok Karimah, air terjun ini berada di kawasan Gedangan. Jika dibandingkan dengan Coban in di Malang, Coban Nirwana memang belum memiliki fasilitas memadai karena belum dikelola resmi oleh Dinas Pariwisata setempat. Karena itu, sebaiknya kamu membawa beberapa perlengkapan seperti tikar, bekal, ataupun pakaian ganti.
Meski begitu, Coban Nirwana cukup layak untuk dikunjungi saat liburan. Airnya bersih dan jernih dengan tebing-tebing bebatuan yang mengelilingi, sehingga menciptakan kesan eksotis. Jika berminat mengunjunginya, cobalah untuk tetap berhati-hati selama menuju air terjun. Pasalnya, jalur yang tersedia cukup licin dan terjal.
Teluk Bidadari
Saat berada di Pantai Mbehi, sempatkan juga untuk mampir ke Teluk Bidadari yang masih berada di satu area. Untuk mencapai tempat ini, kamu perlu melakukantrekkingdari Pantai Mbehi selama kurang lebih 30–40 menit ke bukit bagian timur. Karena memakan waktu perjalanan yang cukup lama, sebaiknya kamu membawa bekal air mineral agar tetap berstamina sampai tujuan.
Tenang saja, rasa lelah kamu akan langsung terbayar begitu sampai di Teluk Bidadari. Di sini, kamu akan melihat sebuah ceruk yang membentuk kolam alami. Airnya berwarna biru jernih dengan kedalaman yang cukup dangkal, sehingga kamu bisa aman bermain air dan berenang.
Itulah 25 Tempat Liburan Malang yang dapat menjadi referensi saat Anda berlibur bersama keluarga atau teman-teman anda
Nah sedikit informasi bagi yang Budgetnya mempet pengen liburan ikuti tips berikut: Cara Liburan Hemat di Malang Moadal 500 ribuan