Tidak ada habisnya jika berbicara mengenai Pariwisata yang ada di Yogyakarta. Selalu saja ada ide-ide baru untuk menarik wisatawan datang ke Jogja. Salah satunya adalah Little Tokyo Yogyakarta (Litto) yang saat ini menjadi salah satu wisata hits di Yogyakarta.
Litto Jogja atau Litto Resort and Recreational Resto merupakan tempat rekreasi perdana di perbukitan di Dlingo, Bantul. Tempat ini terkenal dengan keramahan Jawanya yang hangat dan menyajikan pemandangan perbukitan hijau dan udara segar.
Litto Jogja juga mengusung konsep suasana Jepang dengan arsitektur khas Negeri Sakura serta restoran restoran dengan berbagai hidangan kasual Jepang, Western, dan Nusantara. Penasaran seperti apa tempatnya? Yukk kita simak informasi mengenai Little Tokyo Jogja di ulasan berikut ini
-
Daya Tarik
Karena letaknya di puncak bukit, Little Tokyo ini menyuguhkan pemandangan yang laur biasa indahnya. Kamu bisa melihat bentang alam kota Yogyakarta dari atas sini. Saat cuaca cerah, kamu dapat melihat 3 gunung berjajar yaitu Gunung Sindoro, Gunung Sumbing dan Gunung Merapi yang sangat indah.
Sore hari nya kamu bisa menikmati pemandangan sunset yang terlihat sangat indah dan pada malam hari nya kamu dapat menikmati pemandangan lampion ala-ala Jepang .
-
Lokasi
Little Tokyo Jogja berlokasi di Gn. Cilik, Muntuk, Kec. Dlingo, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Jika dari Titik nol kota Jogja, jarak Little Tokyo adalah 26km dan dapat ditempuh dengan kendaraan sekitar 1 jam. Kamu bisa membuka Google Maps dengan keyword “Litto” untuk memudahkanmu menuju ke lokasi.
-
Jam Opersional dan Harga Tiket Masuk
Litto buka setiap hari mulai pukul 09.00 WIB hingga tutup pukul 20.00 WIB. Tarif masuk Litto sebesar Rp 30.000 yang bisa ditukar dengan air mineral atau ice cream.
Baca Juga :
- 6 Tempat Wisata Dengan Panorama Indah di Yogyakarta
- 7 Objek Wisata Romantis di Yogyakarta wajib Dikunjungi
- Tempat Wisata Sejarah Tamansari Yogyakarta
- Air Terjun Kedung Pedut Dengan Kolam Alami Yang Berkabut, Satu Lagi Surga Tersembunyi Di Yogyakarta
- 3 Mini Zoo di Yogyakarta, Cocok Untuk Edukasi Anak
-
Fasilitas
Little Tokyo ini menyediakan fasilitas yang cukup komplit seperti area parkir yang luas, toilet, mushola, Asakusa Restaurant, kolam renang, Shinjuku Restaurant, ruang meeting, open air area, panoramic spot, gift shop, resort dan wheelchair Access.
Ada juga kolam renang air panas (onsen) khas Jepang untuk merelaksasi tubuh. Untuk menikmati kolam air panas ini, pengunjung dikenakan tarif Rp 100.000/ orang. Selain itu ada juga persewaan Yukata untuk kamu yang ingin berfoto dengan gaya ala Jepang.
-
Tips Berkunjung ke Little Tokyo
- Pastikan kendaraanmu dalam keadaan baik untuk menghindari mogok atau hal-hal yang tidak diinginkan.
- Sebaiknya memilih jalan dari rute becici, sebisa mungkin hindari jalan melalui tanjakan cinomati karena terlalu curam.
- Waktu terbaik untuk berkunjung adalah sore hari saat matahari mulai terbenam.
- Untuk wisatawan muslim sebaiknya membawa alat ibadah tersendiri.
- Karena Sebagian besar lokasi Little Tokyo adalah outdoor, disarankan agar membawa payung agar terhindar dari panas atau hujan.
Nah itu tadi beberapa informasi mengenai “Little Tokyo Yogyakarta”, wisata yang sedang hits di Jogja. Sangat cocok untuk berlibur bersama keluarga. Semoga bisa menjadi referensi tempat berlibur mu yaaa.. selamat berlibur ?